Evan Dimas Tinggalkan Persija, Resmi Mudik ke Bhayangkara Solo FC
SOLO, iNews.id – Evan Dimas meninggalkan Persija Jakarta. Dia resmi kembali bergabung dengan mantan klubnya, Bhayangkara Solo FC.
Kabar tersebut mengudara ke publik melalui Instagram resmi Bhayangkara Solo FC. Dengan demikian, Evan resmi pindah setelah baru melakoni tiga pertandingan bersama Macan Kemayoran di Liga 1 2020.
“Selamat datang Evan Dimas,” tulis keterangan Bhayangkara Solo FC pada akun Instagram-nya.
Pada unggahan foto tersebut, Bhayangkara Solo FC juga tak lupa menuliskan kata “home coming”. Memang klub berjuluk The Guardian itu sudah tak asing bagi Evan.
Sebab sebelumnya pesepak bola Surabaya itu pernah memperkuat Bhayangkara pada 2014 hingga 2017.
Dia menjadi amunisi ketiga yang didatangkan Bhayangkara Solo FC.
Sebelumnya Bhayangkara Solo FC sudah mendatangkan Osas Saha, dan Hansamu Yama.
Mulai tahun ini Bhayangkara resmi berpindah markas dari Jakarta menuju Solo. Mereka sudah berlatih sejak beberapa pekan terakhir jelang beraksi di Piala Menpora 2021.
Editor: Reynaldi Hermawan