Game FIFA 23 Bikin Prediksi Argentina Vs Prancis di Final Piala Dunia 2022, Siapa yang Menang?
DOHA, iNews.id – Menjelang final Piala Dunia 2022 yang mempertemukan Argentina versus Prancis muncul prediksi lewat simulasi game sepak bola FIFA 23. Dalam game tersebut, Prancis mampu mengalahkan Argentina.
Sebagaimana diketahui, Timnas Argentina akan melawan Prancis di final Piala Dunia 2022. Duel itu akan dilangsungkan di Stadion Lusail, Doha, Qatar pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.
Berbagai prediksi bermunculan menjelang pertandingan puncak tersebut. Salah satunya adalah yang dilakukan oleh media Inggris, Daily Star, yang menggunakan simulasi pertandingan dengan menggunakan game FIFA 23.
Dalam simulasi prediksi itu, Daily Star menyesuaikan komposisi pemain, perkiraan formasi, dan membiarkan komputer bekerja untuk menyelesaikan pertandingan. Hasilnya, Timnas Prancis berhasil memenangkan pertandingan atas Argentina dengan skor tipis 2-1.