Hadapi Indonesia di SEA Games 2023, Filipina Panggil Bek Atletico Madrid
MANILA, iNews.id - Filipina bakal menghadapi Timnas Indonesia U-22 di fase grup cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023. Tim berjuluk Young Azkals itu memanggil bek Atletico Madrid bernama Santi Rublico.
Menurut data Transfermarkt, Santi Rublico merupakan pemain Atletico Madrid U-18. Pemuda berusia 17 tahun itu bermain sebagai defender.
Kabarnya dia akan dibawa Filipina ke SEA Games 2023 di Kamboja. Santi Rublico diharapkan bisa memperkuat tembok pertahanan Young Azkals.
"Santiago Rublico, seorang bek yang bermain untuk tim muda Atletico Madrid, dipanggil Timnas Filipina U-22 untuk SEA Games 2023," dikutip dari Twitter @theaseanfootball, Kamis (20/4/2023).