Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Super League: Borneo FC Perkasa! Bantai Dewa United 4-0
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Borneo FC Vs Perseru Badak Lampung: Tim Tamu Samakan Skor pada Injury Time

Selasa, 05 November 2019 - 20:39:00 WIB
Hasil Borneo FC Vs Perseru Badak Lampung: Tim Tamu Samakan Skor pada Injury Time
Borneo FC harus berbagi skor 1-1 kontra Perseru Badak Lampung pada pekan ke-37 Liga 1 di Stadion Segiri Samarinda, Selasa (5/11/2019) malam. (Foto: Liga 1)
Advertisement . Scroll to see content

SAMARINDA, iNews.id Borneo FC dipaksa imbang 1-1 saat menjamu Perseru Badak Lampung pada pekan ke-27 Liga 1, Selasa (5/11/2019) malam.

Main di Stadion Segiri Samarinda, Borneo memburu pelampiasan setelah dua laga terakhir tak pernah menang, imbang 2-2 di kandang PSIS Semarang, dan kalah 0-1 di markas Barito Putera.

Meski begitu, Borneo tak mudah meraih kemenangan di kandang sendiri. Sebab, tim tamu bermain ngotot. Kondisi ini membuat tensi pertandingan memanas. Beberapa kali wasit terpaksa menghentikan permainan karena banyaknya pelanggaran yang  terjadi.

Ketatnya permainan juga membuat sejumlah serangan yang dibangun kedua tim kerap terhenti di area tengah lapangan.

Baru pada menit ke-28 Borneo mendapat kesempatan emas saat Renan Silva melepaskan umpan lambung ke jantung pertahanan Badak Lampung. Sayang, Matias Conti kalah cepat dengan kiper Daryono yang keluar dari sarangnya.

Kemudian, Borneo terus coba mengendalikan permainan. Kesulitan masuk ke kotak penalti lawan, Pesut Etam coba beberapa kali melepaskan tembakan jarak jauh. Namun, belum ada yang bisa menembus gawang tim tamu.

Conti akhirnya bisa jadi pemecah kebuntuan pada menit ke-39. Berawal dari akselerasi Terens Puhiri yang coba menusuk ke kotak penalti, kemudian dia menyodorkan bola kepada Suhandi yang kembali mendorongnya kepada Conti. Dengan tenang, striker asal Argentina itu melepaskan tembakannya yang menggetarkan gawang lawan.

Setelah itu, Badak Lampung coba merespons dengan tampil lebih menyerang. Striker Marquinhos mampu mendapatkan peluang saat berhadapan satu lawan satu dengan kiper Borneo Gianluca Pandeynuwu pada menit ke-44. Sayang, dia gagal memaksimalkan kans tersebut.

Pada awal babak kedua, kedua pelatih mempertahankan starting line up mereka. Permainan pun tak banyak berubah. Kedua tim terus jual beli serangan.

Sejumlah perubahan baru dilakukan saat laga tersisa sekitar 20 menit lagi. Arsitek Badak Lampung Milan Petrovic memasukkan dua gelandang Aulia Hidayat, Yogi Rahadian, plus satu striker Damiansyah Matutu.

Sementara Nakhoda Borneo Mario Gomez coba menjaga keseimbangannya dengan memasukkan dua gelandang Wahyudin Hamisi, Ilhamsyah, serta winger Abrizal Umainalo.

Ternyata perubahan yang dilakukan Petrovic lebih mengena. Sebab, Aulia menjadi penyelamat wajah Badak Lampung dengan golnya pada menit 90+1. Mendapat umpan dari sayap kiri, pemuda 20 tahun itu menanduk bola yang tak bisa dibendung Gianluca.

Skor imbang ini membuat kedua tim tak bergerak dari posisinya masing-masing di klasemen. Borneo tetap ada di peringkat keempat dengan poin 42. Sementara Badak Lampung tetap di urutan ke-15 dengan nilai 27, selisih dua angka dari Persela Lamongan di zona degradasi.

SUSUNAN PEMAIN
BORNEO (4-2-3-1)
Gianluca Pandenuwu; Makarius Suruan, Firdaus Ramadhan, Wildansyah, Abdul Rahman; Alsina Kligger, Sutan Samma (Wahyudi Hamisi 74); Terens Puhiri (Abrizal Umainalo 71), Renan da Silva, M Amrullah (Ilhamsyah 89); Matias Conti
Pelatih: Mario Gomez

PERSERU BADAK LAMPUNG (5-3-2)
Daryono; Kurniawan Karman, Anthony Golec, Zainal Haq, Reva Adi, Saepulloh Maulana (Aulia Hidayat 90+1); Akbar Tanjung, Hariyanto Panto (Yogi Rahadian 81), Suhandi (Damiansyah Matutu 85); Marquinhos, Fernandinho
Pelatih: Milan Petrovic

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut