Hasil Drawing Piala Asia U-16 2020: Timnas Indonesia di Grup Neraka
KUALA LUMPUR, iNews.id - Timnas Indonesia berada dalam situasi mengerikan di babak penyisihan grup Piala Asia U-16 2020. Lewat hasil drawing yang dilakukan di Kuala Lumpur, Kamis (18/6/2020) Indonesia berada satu grup dengan Jepang, Arab Saudi, dan China.
Dalam sejarah Piala Asia U-16, Jepang merupakan tim yang paling banyak meraih gelar juara. Negeri Matahari Terbit membawa pulang trofi pada 1994, 2006, dan 2018.
Dua tahun lalu Jepang juara usai mengalahkan Tajikistan 1-0. Melihat statusnya, wajar jika Jepang kembali diunggulkan.
Tim lainnya sama-sama meraih dua gelar juara di Piala Asia U-16. China juara pada 1992 dan 2004. Sedangkan Arab menjadi kampiun pada 1985 dan 1988.
Tahun ini Piala Asia diselenggarakan di Bahrain. Turnamen awalnya ingin digelar pada 16 September sampai 3 Oktober 2020. Tapi gara-gara corona, kejuaraan mundur menjadi 25 November hingga 12 Desember.
Sebanyak 16 kontestan telah disebar ke dalam empat grup. Nantinya dua tim terbaik dari masing-masing grup berhak melaju ke babak perempat final.
Berikut hasil drawing babak penyisihan grup Piala Asia U-16 2020:
Editor: Bagusthira Evan Pratama