Hasil Indonesia Vs Libya: Skuad Garuda Kalah 1-2
ANTALYA, iNews.id- Timnas Indonesia kalah 1-2 atas Libya di laga uji coba. Beberapa upaya Indonesia menyamakan kedudukan terhalang kokohnya pertahanan Libya.
Laga ini berlangsung Jumat (5/1/2024) pukul 20.00 WIB di Mardan Sports Complex, Antalya, Turki. Ini laga kedua antara Indonesia vs Libya.
Libya langsung mengancam di menit 2 lewat tendangan bebas. Beruntung sepakan pemain Libya bisa ditepis Ernando.
Indonesia sesekali melancarkan serangan balik. Serangan balik itu berbuah hasil di menit 6.
Berawal dari serangan balik di sisi kanan pertahanan Libya. Jenner merangsek ke melalui sisi kanan.
Kemudian dia mengirim umpan mendatar ke tengah. Bola cutback itu disambut dengan tendangan keras Yakob Sayuri. Indonesia unggul 1-0.
Libya langsung membalas di menit 9 lewat. Skor jadi 1-1.
Libya terus menerus menyerang usai menyamakan kedudukan. Hasilnya menit 21, Libya unggul 2-1.
Gol berawal dari blunder Rizky Ridho yang kurang cermat melakukan passing. Ahmed Ekrawa menyambar bola itu dan mengecoh Ernando Ari.
Setelah tertinggal, Indonesia mulai menyerang. Namun upaya Jenner dkk selalu gagal di sepertiga akhir. Skor 2-1 untuk keunggulan Libya bertahan hingga babak pertama usai.