Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Fans Liverpool Murka! Desak Satu Pemain Dijual usai Dipermalukan Man City
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Lengkap Liga Champions Semalam: Real Madrid Hajar Atalanta, Liverpool Libas Girona

Rabu, 11 Desember 2024 - 04:57:00 WIB
Hasil Lengkap Liga Champions Semalam: Real Madrid Hajar Atalanta, Liverpool Libas Girona
Hasil lengkap Liga Champions, Rabu (11/12/2024) dini hari WIB sudah dirilis. Raksasa-raksasa Eropa mendapat hasil berbeda pada matchday ke-6 ini. (Foto: Real Madrid)
Advertisement . Scroll to see content

BERGAMO, iNews.id - Hasil lengkap Liga Champions, Rabu (11/12/2024) dini hari WIB sudah dirilis. Raksasa-raksasa Eropa mendapat hasil berbeda pada matchday ke-6 ini.

Real Madrid misalnya yang menang 3-2 di markas Atalanta yakni Gewiss Stadium. Kylian Mbappe membawa Los Blancos unggul lebih dulu kala pertandingan bergulir 10 menit.

Atalanta menyamakan kedudukan jelang turun minum. Charles De Ketelaere yang mencetak gol dari titik putih (45+2).

Di babak kedua, Real Madrid menunjukkan DNA sebagai raja Eropa. Dua gol berhasil ditambahkan tim asuhan Carlo Ancelotti.

Vinicius Junior (56) dan Jude Bellingham (59) mencatatkan namanya di papan skor. Atalanta tak menyerah begitu saja.

Ademola Lookman mampu memperkecil kedudukan (65). Sayangnya torehan tersebut tak bisa menyelamatkan timnya dari kekalahan.

Beberapa jam sebelumnya Liverpool sukses menumbangkan Girona 1-0. Gol semata wayang hadir berkat penalti Mohamed Salah (63).

Hasil lengkap Liga Champions semalam:

Dinamo Zagreb 0-0 Celtic

Girona 0-1 Liverpool

Atalanta 2-3 Real Madrid

Leverkusen 1-0 Inter Milan

Brestois 1-0 PSV Eindhoven

Club Brugge 2-1 Sporting Lisbon

Salzbourg 0-3 PSG

Leipzig 2-3 Aston Villa

Shakhtar Donetsk 1-5 Bayern Munchen

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut