Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Usai Hattrick vs PSBS Biak, Maxwell Souza Kirim Pesan Penting untuk Tim Persija
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Liga 1 2023/2024: Atasi PSS Sleman, Persija Perbaiki Rekor Tandang

Jumat, 04 Agustus 2023 - 21:18:00 WIB
Hasil Liga 1 2023/2024: Atasi PSS Sleman, Persija Perbaiki Rekor Tandang
Pemain Persija, Hanif Sjahbandi (Foto: Persija Jakarta)
Advertisement . Scroll to see content

SLEMAN, iNews.idPersija Jakarta menang atas PSS Sleman dengan skor 3-1. Pertandingan pekan keenam Liga 1 2023/2024 itu berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Jumat (4/8/2023). 

Babak Pertama

Persija memegang kendali permainan, sementar PSS Sleman cenderung menunggu dan mengandalkan transisi cepat. Tim tuan rumah pun mencatat peluang lebih dulu melalui upaya Wahyudi Hamisi, namun belum menemui sasaran.

Memasuki menit ke-11, giliran Persija mengancam melalui tembakan mendatar Maciej Gajos. Namun tembakannya juga belum tepat sasaran.

Pada menit ke-15, upaya Persija akhirnya membuahkan hasil. Umpan terukur Witan Sulaeman berhasil diselesaikan dengan apik oleh Hanif Sjahbandi di menit 15.

Menit ke-20, Persija kembali mendapat peluang yang sangat terbuka. Ryo Matsumura mendapatkan ruang dan tinggal berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang PSS Sleman, Antony Pinthus.

Hanya saja, sontekan Matsumura masih mampu dihalau penjaga gawang berpaspor Filipina tersebut. Persija terus mendominasi jalannya permainan.

Memasuki menit 24, Macan Kemayoran berhasil menggandakan keunggulan lewat gol spektakuler Firza Andika. Tembakan kaki kirinya dari luar kotak penalti tak mampu dihalau Anthony Pinthus, skor berubah menjadi 2-0 untuk tim tamu.

PSS Sleman bukan tanpa perlawanan. Pada menit 26, Jonathan Bustos mendapat peluang terbuka di sisi kanan kotak penalti Persija, namun belum mampu dikonversikan menjadi gol.

Super Elang Jawa -julukan PSS Sleman- mengubah gaya bermain menjadi lebih terbuka sepanjang sisa paruh pertama. Namun skor 2-0 untuk Persija bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua

Persija tidak mengendurkan serangan meski sudah unggul dua gol. Di menit 51, anak asuh Thomas Doll berhasil menambah pundi-pundi gol.

Hanif Sjahbandi kembali terlibat dalam penciptaan gol Persija. Kali ini, pemain berusia 26 tahun itu melakukan penetrasi di sisi kanan pertahanan PSS Sleman.

Tidak egois, Hanif langsung memberi bola kepada Ryo Matsumura. Pemain asal Jepang itu pun membawa Persija unggul tiga gol tanpa balas.

PSS Sleman terus berupaya memberi perlawanan. Namun upaya Jonathan Bustos dan Thales masih belum berbuah gol bagi tim berjuluk Super Elang Jawa.

Memasuki menit 72, upaya PSS Sleman akhirnya membuahkan hasil. Ezequiel Bustos memperkecil ketertinggalan lewat tembakan kerasnya tepat di depan kotak penalti.

Menit 88, PSS Sleman kembali mendapat peluang emas. Riki Dwi Saputro mendapat umpan tarik di mulut gawang Andritany Ardhiyasa, namun bola justru malah melayang.

Hingga laga berakhir, skor 3-1 untuk Persija tetap tidak berubah. Macan Kemayoran pun mendulang kemenangan tandang perdana di musim ini.

Susunan Pemain:

PSS Sleman (4-3-3)
Anthony Pinthus; Ibrahim Sanjaya, Thales, I Nyoman Ansanay, Wahyudi Hamisi, Kim Kurniawan, Jonathan Bustos, Kei Sano, Yevhen Bokhashvili, Ricky Cawor
Pelatih: Marian Mihail

Persija Jakarta (3-5-2) 
Andritany Ardhiyasa; Rizky Ridho, Firza Andika, Ondrej Kudela, Ilham Rio Fahmi, Witan Sulaeman, Maciej Gajos, Hanif Sjahbandi, Syahrian Abimanyu, Riko Simanjuntak, Ryo Matsumura
Pelatih: Thomas Doll

Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut