Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Super League: Bhayangkara FC Tumbangkan Bali United
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Liga 1: Dramatis! Bali United Menang Comeback atas Bhayangkara FC

Sabtu, 20 April 2024 - 20:58:00 WIB
Hasil Liga 1: Dramatis! Bali United Menang Comeback atas Bhayangkara FC
Bali United menang comeback atas Bhayangkara FC 2-1 pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024 (Foto: Bali United)
Advertisement . Scroll to see content

BALI, iNews.idBali United menang comeback atas Bhayangkara FC 2-1 pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024. Pertandingan itu dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Sabtu (20/4/2024) malam WIB.

Jalannya Pertandingan

Bhayangkara FC langsung bermain beringas sejak awal pertandingan di babak pertama. The Guardians -julukan Bhayangkara FC- berupaya keras untuk membongkar pertahanan solid Bali United.

Namun demikian, Radja Nainggolan dan kolega terpantau kesulitan untuk sampai ke kotak penalti tim tuan rumah. Sementara, Bali United bermain santai dan menunggu momentum untuk melakukan serangan balik.

Jual beli serangan terjadi memasuki pertengahan pertandingan, namun Serdadu Tridatu -julukan Bali United- terlihat bermain lebih efektif. Kedua tim menurunkan intensitas permainan menjelang babak pertama usai.

Pada akhirnya, kedua tim tidak mampu mencetak gol hingga babak pertama selesai. Memasuki babak kedua, Bhayangkara FC memasukkan sejumlah pemain bertahan untuk mengubah pola permainan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut