Hasil Liga Italia: Kalinic Selamatkan Milan dari Kekalahan
MILAN, iNews.id – AC Milan nyaris dipermalukan Sassuolo pada giornata 31 Serie A di San Siro, Senin (9/4/2018) dini hari WIB. Main di depan pendukung sendiri, I Rossoneri justru kecolongan lebih dulu melalui gol Matteo Politano. Beruntung, hadir gol pertama Nikola Kalinic di tahun 2018 yang menyelamatkan wajah tuan rumah dan membuat skor berakhir 1-1.
Tampil mendominasi permainan, penguasaan bola Milan mencapai 75 persen berbanding 25. Bahkan, I Rossoneri bisa melepas 24 tembakan meski hanya 16 yang menuju gawang. Bandingkan dengan lawan yang hanya bisa melakukan 5 percobaan dan hanya 3 yang tepat sasaran.
Tapi, kalau bicara efektivitas, Milan patut berbenah. Terbukti, dari sekian banyak peluang, Milan harus susah payah menunggu gol.
Sebaliknya, gawang mereka justru kecolongan saat Politano memanfaatkan umpan Luka Mazzitelli pada menit ke-75. Beruntung, usaha Milan berbuah hasil kala operan Mateo Musacchio dikonversi menjadi gol oleh Kalinic (86).
Hasil ini jelas mengecewakan buat Milan, karena menyulitkan klub Kota Mode itu untuk memotong jarak dari posisi 4 besar klasemen yang menjanjikan tiket Liga Champions. Saat ini, pasukan Gennaro Gattuso masih tercecer di peringkat 6 dengan poin 52, tertinggal 8 angka dari AS Roma yang ada di posisi keempat.
SUSUNAN PEMAIN
AC MILAN (4-3-3)
Donnarumma; Abate (Andre Silva 55), Bonucci, Romagnoli (Musacchio 5), Rodriguez; Kessie, Biglia, Bonaventura; Suso, Cutrone (Kalinic 66), Calhanoglu
Pelatih: Gennaro Gattuso
SASSUOLO (3-5-2)
Consigli; Lemos, Acerbi, Peluso; Lirola, Mazzitelli, Sensi (Cassata 57), Missiroli, Rogerio (Dell’Orco 66); Berardi (Ragusa 54), Politano
Pelatih: Giuseppe Iachini
Editor: Abdul Haris