Hasil Liga Jerman Malam Ini: Bayern Menang Tipis Vs St Pauli, Dortmund Keok
Sabtu, 09 November 2024 - 23:48:00 WIB
        
     
                 
                HAMBURG, iNews.id- Hasil lengkap Liga Jerman malam ini sudah diketahui. Bayern Munchen menang tipis sementara Borussia Dortmund keok.
Bayern Munchen menang tipis 1-0 saat bertandang ke markas Saint Pauli, Sabtu (9/11/2024) malam WIB. Die Rotten memegang kendali permainan sejak awal laga.
 
                                Bayern unggul 1-0 menit 22 lewat gol Jamal Musiala. Sayang meski banyak peluang di babak pertama dan kedua, Bayern gagal menambah gol.
Skor 1-0 menutup jalannya laga. Sementara itu, Dortmund harus mengakui keunggulan Mainz dengan skor 1-3.