Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rafinha Resmi Tinggalkan PSIM Yogyakarta, Ini Klub Tujuannya
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Persipura Vs PSIS: Kalahkan Mahesa Jenar, Mutiara Hitam Bangkit dari Keterpurukan

Rabu, 04 Desember 2019 - 17:45:00 WIB
Hasil Persipura Vs PSIS: Kalahkan Mahesa Jenar, Mutiara Hitam Bangkit dari Keterpurukan
Persipura Jayapura menang 2-0 atas PSIS Semarang (Foto: liga 1)
Advertisement . Scroll to see content

SIDOARJO, iNews.id - Persipura Jayapura akhirnya menyudahi deretan hasil buruk di lima laga terakhir. Pada pekan ke-30 Liga 1, Rabu (4/12/2019) Persipura menang 2-0 atas PSIS Semarang.

Tampil di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Mutiara Hitam membuka keunggulan pada menit ke-8. Dari sisi kanan gawang, Titus Bonai melepaskan sepakan keras yang gagal dibendung Endang Subrata.

Setelahnya PSIS coba memberi perlawanan. Namun skor tak berubah hingga wasit meniupkan peluit tanda istirahat.

Di babak kedua, Mahesa Jenar terus mencari celah untuk menciptakan peluang. Beberapa kesempatan mampu didapat Bruno Silva. Namun penyerang asal Brasil tersebut gagal merobek gawang Persipura kawalan Dede Sulaiman.

Memasuki menit 73, Persipura sukses menggandakan keunggulan. Kali ini gol dicetak Mamadou Samassa yang memanfaatkan umpan tarik pemberian Ibrahim Conteh.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut