Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Belanda Lolos Piala Dunia 2026, Komentar Eliano Reijnders Jadi Sorotan!
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Uji Coba: Tampil Superior, Belanda Pesta 4 Gol ke Gawang Kanada

Jumat, 07 Juni 2024 - 05:48:00 WIB
Hasil Uji Coba: Tampil Superior, Belanda Pesta 4 Gol ke Gawang Kanada
Striker Memphis Depay (10) merayakan gol pembuka Timnas Belanda ke gawang Kanada pada uji coba di Stadion Feyenoord, Rotterdam, Jumat (7/6/2024) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

ROTTERDAM, iNews.id Timnas Belanda tampil superior saat pesta 4-0 atas Kanada pada uji coba di Stadion Feyenoord, Rotterdam, Jumat (7/6/2024) dini hari WIB. 

Timnas Belanda langsung tancap gas sejak awal pertandingan. Namun, mereka masih tampak buntu di babak pertama. 

Baru di babak kedua De Oranje tampil menggila dan memberondong gawang Kanada dengan tiga gol dalam tempo 13 menit. Dibuka Memphis Depay yang mencetak gol internasionalnya yang ke-45 pada menit ke-50 setelah menyambut umpan silang Jeremie Frimpong dari kanan. 

Tujuh menit kemudian, Frimpong mencatatkan namanya di papan skor. Pemain sayap Bayer Leverkusen itu mencetak gol dengan tendangan melengkung ke gawang dari jarak sekitar 12 meter dengan kaki kirinya.

Wout Weghorst menambahkan gol ketiga ketika dia memanfaatkan kesalahan kiper Kanada Dayne St. Clair pada menit ke-63. Pesta Belanda ditutup gol Virgil van Dijk (83).

Pesta 4 gol ini menjadi kampanye positif Belanda dalam persiapan mereka menuju Euro 2024 setelah sebelumnya kalah 1-2 dari tuan rumah Jerman. 

De Oranje masih akan melakoni sekali uji coba lagi kontra Islandia, juga di Stadion Feyenoord, Selasa (11/6/2024) dini hari WIB. 

Sementara untuk Timnas Kanada, hasil ini jadi warning jelang Copa America 2024. Selanjutnya, tuan rumah Piala Dunia 2026 itu akan terbang ke Prancis untuk melakoni uji coba berikutnya, Senin (10/6/2024) dini hari WIB. 

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut