Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Indra Sjafri Siapkan Rencana Rahasia usai Timnas Indonesia U-22 Terhindar dari Grup Neraka SEA Games 2025
Advertisement . Scroll to see content

Indra Sjafri Sebut 10 Pemain Abroad Bakal Gabung TC Timnas Indonesia U-20, Siapa Saja?

Sabtu, 10 Februari 2024 - 06:00:00 WIB
Indra Sjafri Sebut 10 Pemain Abroad Bakal Gabung TC Timnas Indonesia U-20, Siapa Saja?
Indra Sjafri Sebut Ada 10 Pemain Abroad Bakal Gabung TC Timnas Indonesia U-20 (Foto: PSSI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, mengantongi 8-10 nama pemain diaspora atau abroad yang bakal bergabung ke pemusatan latihan (TC) Maret 2024. Mereka dipastikan berpaspor Indonesia, baik itu pemain keturunan maupun lokal yang berkarier di luar negeri.

Indra Sjafri telah memimpin TC Timnas Indonesia U-20 tahap pertama di Qatar. Kemudian TC tahap kedua dimulai sejak 30 Desember 2023 di Jakarta. TC kedua ditutup dengan internal game pada hari ini, Jumat 9 Februari 2024 sore WIB di Lapangan A, Senayan, Jakarta.

Indra Sjafri akan memulangkan para pemain Timnas Indonesia U-20 yang ikut TC ke klubnya masing-masing pada Sabtu 10 Februari 2024. Bulan depan, juru taktik 61 tahun tersebut menjadwalkan skuad Garuda Nusantara akan kembali melakoni TC pada Maret 2024.

Dalam rangkaian TC tersebut, juru taktik 61 tahun itu memastikan skuad Timnas Indonesia U-20 akan melakoni dua laga uji coba dengan opsi melawan tim luar negeri.

Menariknya, Indra Sjafri telah mengantongi 8-10 pemain diaspora yang berpotensi dipanggil selama TC Timnas Indonesia U-20 pada Maret 2024 itu.

"Saya sudah menginventarisir 8-10 (pemain) yang berpaspor Indonesia yang bermain di luar baik itu keturunan dan anak-anak Indonesia yang di luar," kata Indra Sjafri di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Jumat (9/2/2024).

"Pemain-pemain yang kami panggil yang kami anggap terbaik dari TC tahap 1 dan 2, dan nanti kami akan memanggil pemain-pemain yang punya paspor Indonesia," imbuhnya.

"Yang bermain di luar negeri baik itu keturunan, baik pemain Indonesia yang main di luar, itu program bulan Maret, setelah Maret nanti akan lanjutkan lagi TC selanjutnya, saya membuat road to sampai Desember untuk persiapan timnas U-20, jadi gambarannya secara umum seperti itu," jelasnya lagi.

Sebelumnya, Indra Sjafri pernah berencana memanggil dua pemain diaspora yang menjadi jebolan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023.

Mereka adalah Welber Jardim (Sao Paulo U-17) dan Amar Rayhan Brkic (Hoffenheim U-17). Namun, dia sampai sekarang masih merahasiakan siapa saja pemain diaspora yang akan dipanggil pada Maret 2024.

Tapi yang jelas, Timnas Indonesia U-20 menjalani rangkaian pemusatan latihan itu untuk mengikuti sejumlah ajang bergengsi. Di antaranya, yakni Piala AFF U-19 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang mana menjadi syarat untuk lolos ke Piala Dunia U-20 2025.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut