Ini 16 Negara yang Lolos Piala Asia U-20 2023: ASEAN hanya Indonesia dan Vietnam
JAKARTA, iNews.id- Ada 16 negara yang sudah memastikan lolos ke Piala Asia U-20 2023. Asia Tenggara hanya diwakili Indonesia dan Vietnam.
Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung di Uzbekistan. Ada 16 negara termasuk tuan rumah yang akan berlaga di ajang tersebut.
Dua negara terakhir yang memastikan tempat di Piala Asia U-20 ialah Australia dan Irak. Kepastian itu didapat setelah Irak hanya kalah 0-1 atas Australia di laga pamungkas penyisihan grup H Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Hasil itu cukup membawa Irak lolos sebagai runner up terbaik. Irak berada di peringkat 4 klasemen runner up terbaik dengan poin 6 selisih gol +3.
Sedangkan, Australia lolos sebagai juara grup H. Australia tampil sempurna dengan 9 poin hasil tiga kali kemenangan.