Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cetak Gol Ke-250, Mohamed Salah Tegaskan Kebangkitan Liverpool
Advertisement . Scroll to see content

Jadwal dan Klasemen Liga Inggris, Sabtu (19/9/2020) Hari Ini

Sabtu, 19 September 2020 - 10:15:00 WIB
Jadwal dan Klasemen Liga Inggris, Sabtu (19/9/2020) Hari Ini
Premier League 2020/2021 (Foto: Nike)
Advertisement . Scroll to see content

MANCHESTER, iNews.idManchester United (MU) akan memulai kampanye mereka pada Premier League 2020/2021, Sabtu (19/9/2020) malam WIB. Crystal Palace menjadi lawan pertama mereka di Old Trafford.

Setelah finis di peringkat ketiga musim lalu, The Red Devils berambisi bisa masuk ke persaingan juara kali ini. Mereka pun bersiap dengan berusaha mendatangkan talenta-talenta baru. Namun, baru Donny van de Beek yang datang ke Old Trafford.

Meski begitu, dengan skuat yang ada plus Van de Beek, MU sudah lebih dari cukup untuk memulai kompetisi dengan kemenangan kontra Palace.

Sementara Everton akan melakoni laga keduanya musim ini. The Toffees memulai kompetisi dengan hasil memuaskan. Mereka sukses mencuri kemenangan 1-0 di markas Tottenham Hotspur, pekan lalu.

Hari ini, pasukan Carlo Ancelotti itu berharap bisa melanjutkan langkah bagus itu saat menjamu West Bromwich Albion di Goodison Park.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut