Jose Mourinho: Cuman Mauricio Pochettino Pelatih yang Tak Ngeluh Kekurangan Pemain
ROMA, iNews.id- Jose Mourinho menyebut semua pelatih saat ini pasti belum puas dengan skuad yang dimiliki. Menurut Mourinho hanya satu pelatih yang tak mungki kekurangan pemain yakni Mauricio Pochettino.
Pochettino saat ini membesut raksasa Prancis, Paris Saint Germain (PSG). PSG musim ini memiliki barisan pemain yang sangat mewah ada Gianluigi Donnarumma, Sergio Ramos, Wijnaldum, Achraf Hakimi, Neymar hingga Lionel Messi. Bahkan skuad di bangku cadangan juga tak kalah mewah.
Pelatih sekelas Mourinho pun mengakui skuad PSG yang paling mendekati sempurna musim ini. Menurutnya, Pochettino merupakan satu-satunya pelatih yang tidak akan mengeluh kekurangan pemain di skuadnya.
“Apakah Anda tahu ada pelatih yang benar-benar puas dengan skuadnya? Mungkin Pochettino, tapi tidak ada orang lain!,” ucap Mourinho kepada Sky Sport Italia, dilansir dari PSG Talk, kamis (26/8/2021).
Hal itu disampaikan saat menjawab pertanyaan soal skuad AS Roma musim ini di konferensi pers jelang lawan Trabzonspor di playoff Liga Konferensi Eropa. Mourinho menyebut dirinya belum puas.
“Ketika saya mengatakan apa pun bisa terjadi di pasar, maksud saya pintu bisa berayun baik untuk masuk dan keluar, meskipun lebih mungkin menjadi pintu keluar pada saat ini,” ujarnya.
Meski demikian, jawaban Mourinho tersebut benar adanya. Pada bursa transfer musim panas ini, pergerakan PSG sukses meyakinkan beberapa pemain top Eropa untuk bermain di Liga Prancis musim 2021/2021.
Uniknya beberapa pemain yang didatangkan tidak mengeluarkan biaya transfer, seperti Georginio Wijnaldum dari Liverpool, Sergio Ramos dari Real Madrid, lalu penjaga gawang Gianluigi Donnarumma dari AC Milan, hingga nama terakhir Lionel Messi dari Barcelona.
Editor: Ibnu Hariyanto