Kabar Baik Buat Liverpool, Virgil van Dijk dan Diogo Jota Mulai Latihan Pekan Ini
LIVERPOOL, iNews.id - Kabar baik untuk Liverpool, mereka bakal mendapat tambahan tenaga dalam waktu dekat. Dua pemain andalan, Virgil van Dijk dan Diogo Jota dikabarkan sudah pulih dari cedera dan mulai latihan pekan ini.
Striker Diogo Jota dan bek Virgil van Dijk memang mengalami cedera yang cukup lama. Jota mengalami masalah betis yang cukup serius. Cedera itu didapat saat berhadapan melawan Manchester City pada lanjutan laga Liga Inggris 2022/2023 yang dihelat 16 Oktober lalu.
Sementara Van Dijk menderita cedera hamstring pada Januari lalu. Cedera yang dialaminya tersebut membuat pemain Timnas Belanda itu harus absen lebih dari satu bulan.

Namun, fans Liverpool bisa semringah sekarang. Seperti dikabarkan Anfield Watch, Senin (6/1/2023), Jota dan Van Dijk sudah mulai pulih dari cederanya dan segera ikut bermain.
Bahkan, Jota dan Van Dijk diperkirakan sudah ikut latihan pada pekan ini. Hal tersebut tentu menjadi berita positif The Reds tengah di bawah performa pada awal paruh musim kedua.
Adapun saat ini Liverpool terjebak di papan tengah klasemen Liga Inggris. Anak asuh Jurgen Klopp menduduki peringkat 10 dengan poin 29. Mereka tertinggal 11 poin dari tim peringkat keempat, Newcastle United.
Walau demikian, Jota dan Van Dijk diperkirakan tidak langsung bermain selama 90 menit. Jurgen Klopp diketahui bakal mengevaluasi kondisi kedua pemain tersebut, sebelum menurunkan secara penuh.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya