Kante Ditanya Destinasi Liburan Favorit, Jawaban Si Anak Baik Bikin Salut
MUNICH, iNews.id - Gelandang Timnas Prancis dan Chelsea N'Golo Kante ditanya tempat liburan favorit. Jawaban Si Anak Baik sungguh sederhana dan bikin salut.
Kante tak henti-hentinya bikin pemuja sepak bola kagum. Kesederhanaan dan kerendahan hatinya patut diacungi jempol.
Terbaru Kante diawawancara salah satu sponsor jersey latihan Chelsea, Trivago. Perusahaan travel dan hotel itu bertanya lokasi favorit sang gelandang untuk liburan.
Tapi jawaban Kante begitu di luar ekspektasi. Sebab dirinya bisa bahagia meski hanya di rumah saja.
"Kadang-kadang saya hanya tinggal di rumah saja dan saya bahagia," kata Kante dikutip dari Sport Bible, Selasa (15/6/2021).
Mantan pemain Leicester City itu memang terkenal sederhana meski hidup bergelimang harta. Kante hingga kini masih menggunakan Mini Cooper S untuk kegiatannya sehari-hari.
Itu merupakan mobil yang tergolong sederhana untuk ukuran pemain sepak bola Eropa. Mobil itu dibelinya saat pertama kali menginjakkan kaki di Leicester.
Bukan cuma sederhana. Kante juga orang yang sangat pemalu.
Pesepak bola berusia 30 tahun itu sudah pernah menjuarai Piala Dunia, Liga Champions dan Liga Inggris. Tapi dia tidak pernah berlebihan dalam merayakan euforia kemenangan.
Kante malu untuk memegang trofi bergengsi yang diraihnya. Terkadang rekan setimnya terpaksa membujuknya untuk memegang piala.
Editor: Reynaldi Hermawan