Kasihan, Pemain Ini Harus Puasa Gelar Pertama Kali dalam Kariernya saat Gabung Liverpool
LIVERPOOL, iNews.id- Nasib kurang mujur dialami Thiago Alcantara musim ini. Setelah memutuskan pindah dari Bayern Munchen ke Liverpool, Thiago justru mengakhiri musim untuk pertama kali dalam kariernya tanpa trofi juara.
Thiago didatangkan Liverpool dari Bayern Munchen pada awal musim dengan nilai 27 juta euro atau setara Rp470 miliar. Kehadiran Thiago diharapkan menjadi penambah kekuatan Liverpool di lini tengah.
Namun, performa Thiago di The Reds dinilai kurang maksimal. Thiago bermain 30 kali dan mencetak satu gol musim ini bersama Liverpool.
Dibanding saat debut bersama Bayern Munchen usai dibeli dari Barcelona pada 2013, Thiago bermain lebih buruk di Liverpool.
Pada musim debut bersama Bayern, Thiago hanya bermain 26 kali namun dia mencetak 3 gol dan 5 asisst.
???? Number of major trophies per season in Thiago's career:
— WhoScored.com (@WhoScored) May 28, 2021
???????? 08/09: 1
???????? 09/10: 1
???????? 10/11: 2
???????? 11/12: 1
???????? 12/13: 1
???????? 13/14: 2
???????? 14/15: 1
???????? 15/16: 2
???????? 16/17: 1
???????? 17/18: 1
???????? 18/19: 2
???????? 19/20: 3
???????????????????????????? 20/21: 0
???? The first season of his entire career without a trophy pic.twitter.com/ea4ZLbahpY
Thiago menjalani musim terburuknya sepanjang karier sebagai pemain bersama Liverpool musim ini. Dikutip dari WhoScored, Sabtu (29/5/2021), Thiago selalu meraih trofi juara sejak debut di level senior bersama Barcelona musim 2008/2009 hingga musim 2019/2020 dengan Bayern Munchen.
Total Thiago sudah mengoleksi 18 trofi juara sepanjang kariernya di klub. Enam trofi didapat bersama Barcelona dan 12 trofi diraih di Bayern.
Musim ini, Thiago untuk pertama kalinya gagal meraih trofi juara sepanjang kariernya di klub. Liverpool gagal meraih satu trofi pun musim ini setelah tersingkir dari Liga Champions di perempat final dari Real Madrid, gagal di Piala FA dan Piala Liga Inggris serta mengakhiri musim di peringkat 4 klasemen.
Editor: Ibnu Hariyanto