Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kapolri Sebut Terduga Pelaku Ledakan dari Lingkungan SMAN 72, Identitas Didalami
Advertisement . Scroll to see content

Kejutan! Wasit Ahmed Al Kaf Kembali Bertugas usai Bikin Timnas Indonesia Kena Sanksi FIFA

Jumat, 15 November 2024 - 16:00:00 WIB
Kejutan! Wasit Ahmed Al Kaf Kembali Bertugas usai Bikin Timnas Indonesia Kena Sanksi FIFA
Wasit Ahmed Al Kaf kembali bertugas usai bikin Timnas Indonesia kena sanksi dari FIFA. (Foto: The Thao)
Advertisement . Scroll to see content

ABU DHABI, iNews.id - Wasit Ahmed Al Kaf kembali bertugas usai bikin Timnas Indonesia kena sanksi dari FIFA. Pengadil asal Oman itu memimpin pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga Grup A.

Al Kaf ditunjuk AFC sebagai wasit laga Uni Emirat Arab (UEA) kontra Kirgistan, Kamis (14/11/2024) malam WIB. Ini menunjukkan jika wasit berkepala plontos itu tidak mendapatkan sanksi apa pun dari AFC atau FIFA.

Padahal sebelumnya dia telah merugikan Timnas Indonesia. Al Kaf membuat keputusan kontroversial saat Garuda melawan Bahrain di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga, 10 Oktober 2024.

Dia membiarkan pemain Bahrain mencetak gol di menit ke-90+9. Padahal awalnya Al Kaf hanya memberikan waktu tambahan enam menit saja.

Akibatnya sejumlah pemain dan staf kepelatihan Timnas Indonesia ngamuk dan melakukan protes keras. FIFA pun memberikan sanksi kepada Manajer Garuda Sumardji dan asisten pelatih, Kim Jong-jin.

Merek dianggap melanggar Artikel 14.1 Kode Disiplin FIFA usai memrotes kebijakan Al Kaf. Sumardji terkena skors satu pertandingan dan denda sebesar 5.000 Franc Swiss (Rp89,5 juta)

Sedangkan Kim terkena hukuman skors empat pertandingan dan denda 5.000 Franc Swiss (Rp89,5 juta). 

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut