Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Deal! Eks PSG Layvin Kurzawa Teken Kontrak dengan Persib Akhir Pekan Ini 
Advertisement . Scroll to see content

Keylor Navas Diragukan Tampil Lawan Clermont, Gianluigi Donnarumma Debut untuk PSG?

Sabtu, 11 September 2021 - 10:23:00 WIB
Keylor Navas Diragukan Tampil Lawan Clermont, Gianluigi Donnarumma Debut untuk PSG?
Kiper Paris Saint-Germainm, Gianluigi Donnarumma melakukan pemanasan sebelum laga kontra Reims dalam laga Liga Prancis 2021/2022 di Stadion Auguste-Delaune, Senin (30/8/2021). (Foto: REUTERS/Benoit Tessier)
Advertisement . Scroll to see content

PARIS, iNews.id – Kiper Tim Nasional Italia, Gianluigi Donnarumma, belum juga melakukan debut bersama Paris Saint-Germain (PSG) sejak didatangkan Juli lalu. Namun, salah satu pahlawan Italia kala menjuarai Piala Eropa 2020 diprediksi menjalani laga perdananya pada pekan kelima Liga Prancis 2021/2022 saat melawan Clermont, Sabtu (11/9/2021) pukul 22.00 WIB.

Setelah cabut dari AC Milan, Donnarumma menandatangani kontrak lima tahun dengan PSG. Sayangnya sejauh ini dia belum mendapatkan debutnya dan hanya duduk di bangku cadangan pada dua pertandingan terakhir Liga Prancis.

Pelatih PSG, Mauricio Pochettino, lebih memilih Keylor Navas sebagai penjaga gawang utama pada empat pertandingan awal Liga Prancis. Akan tetapi, kiper asal Kosta Rika itu kemungkinan akan absen malam nanti karena baru kembali dari jeda internasional 24 jam sebelum laga melawan Clermont.

Alhasil, Donnarumma diprediksi akan mendapatkan debutnya saat berhadapan dengan tim promosi tersebut. Meskipun Pochettino belum mengonfirmasi siapa yang akan menjaga gawang PSG saat menjamu Clermont di Parc de Princes.

“Kami belum memutuskan siapa yang akan bermain sebagai penjaga gawang besok. Jelas Gianluigi Donnarumma adalah pilihan,” kata Pochettino dilansir dari laman resmi Liga Prancis, Sabtu (11/9/2021).

Sebagaimana diketahui, Donnarumma telah menarik perhatian PSG dengan penampilan fantastisnya di Piala Eropa 2020 dan membawa Italia keluar sebagai juara. Oleh karena itu, Les Parisiens –julukan PSG- tidak ragu-ragu untuk merekrutnya yang berstatus bebas transfer sejak kontraknya bersama AC Milan habis pada akhir musim lalu.

Selain menyebut soal Donnarumma, Pochettino juga memberikan informasi tentang rekrutan terbaru PSG lainnya, Nuno Mendes. Akan tetapi, pemain yang didatangkan dari Sporting Lisbon itu dikonfirmasi belum bisa melakukan debutnya akhir pekan ini.

“Juga jelas bahwa Nuno Mendes tidak akan memulai pertandingan besok karena dia baru saja tiba di klub. Dia adalah pemain dengan potensi besar yang diikuti klub dengan sangat cermat sebelum dia menandatangani kontrak di sini. Ini langkah yang bagus oleh klub untuk mendatangkan pemain sekaliber ini,” pungkas pelatih asal Argentina itu.

Editor: Dimas Wahyu Indrajaya

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut