Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Diserang Suporter PSPS, Ilham dan Kurniawan Dibela Mati-matian oleh APSSI
Advertisement . Scroll to see content

Kisah Kurniawan Latihan Bareng Ruud Gullit dan Roberto Mancini di Sampdoria

Senin, 21 November 2022 - 19:02:00 WIB
Kisah Kurniawan Latihan Bareng Ruud Gullit dan Roberto Mancini di Sampdoria
Legenda Timnas Indonesia Kurniawan Dwi Yulianto pernah masuk skuad inti Sampdoria. Dia bertemu banyak pemain beken di sana. (foto: Twitter/Tukangpulas).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Legenda Timnas Indonesia Kurniawan Dwi Yulianto pernah masuk skuad inti Sampdoria. Dia bertemu banyak pemain beken di sana.

Legenda yang akrab disapa Si Kurus itu berlabuh ke Sampdoria berkat program PSSI Primavera. Dia di sana bersama kiper asal Indonesia yakni, Kurnia Sandy.

Dalam program tersebut, Kurniawan merasakan manfaat yang cukup besar. Pasalnya, dirinya mendapatkan pengalaman berharga di sana.

Awalnya, Kurniawan diperuntukan untuk Sampdoria U-23. Dia yang masih berusia 17 tahun berlatih bersama pemain-pemain berusia 20 tahun.

Kurniawan terus mengalami perkembangan setelah berlatih di sana. Dia pun mendapatkan kesempatan masuk tim senior Sampdoria.

Pria asal Magelang itu diboyong Sampdoria untuk pramusim ke Asia. Di tim senior, Kurniawan bersama pemain-pemain top dunia pada masanya, seperti Walter Zenga, Sinisa Mihajlovic, Roberto Mancini, dan Ruud Gullit.

Sayangnya, Kurniawan tidak masuk skuad Sampdoria untuk Liga Italia. Pria yang memiliki tinggi 174 cm itu baru bisa menjalani debut profesionalnya dengan tim asal Swiss, FC Luzern. Si Kurus tampil sebanyak 12 kali dan mencetak tiga gol.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut