Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Liga Italia: Jay Idzes Starter, Sassuolo Bungkam Tuan Rumah Cagliari
Advertisement . Scroll to see content

Komang Cetak Gol Berkat Lemparan Jauh Arhan, Indonesia Unggul 1-0 atas Vietnam

Sabtu, 13 Mei 2023 - 16:17:00 WIB
Komang Cetak Gol Berkat Lemparan Jauh Arhan, Indonesia Unggul 1-0 atas Vietnam
Bek Indonesia Komang Teguh mencetak gol usai memanfaatkan lemparan jauh Pratama Arhan menit 9. Indonesia unggul 1-0 atas Vietnam di semifinal SEA Games 2023. (foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

PHNOM PENH, iNews.id- Bek Indonesia Komang Teguh mencetak gol usai memanfaatkan lemparan jauh Pratama Arhan menit 9. Indonesia unggul 1-0 atas Vietnam di semifinal SEA Games 2023.

Laga berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5/2023). Pelatih Indonesia Indra Sjafri memainkan formasi andalannya 4-3-3.

Jalannya Pertandingan

Indonesia langsung mengambil inisiatif menyerang di awal laga. Meski demikian pertahanan ketat Vietnam membuat Marselino Ferdinan cs kesulitan membuat peluang.

Indonesia akhirnya mencetak gol cantik berawal dari lemparan ke dalam jauh Pratama Arhan.

Pada menit 9 Arhan melepaskan jurus andalannya lemparan jauh ke arah gawang Vietnam. Lemparan itu disambut dengan sundulan keras Komang Teguh. Skor 1-0 untuk Indonesia.

Susunan pemain Indonesia:

Indonesia (4-3-3): Ernando Ari;
Bagas Kaffa, Rizky Ridho (C), Komang Teguh, Arhan; Dewangga, Raehan Marselino; Fajar Fathurrahma, Ramadhan Sananta, Witan Sulaeman

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut