Kontrak Lionel Messi di Barcelona Habis Besok, Bertahan atau Hengkang?
BARCELONA, iNews.id- Masa depan Lionel Messi di Barcelona hanya tinggal beberapa jam lagi. Pasalnya, kontrak Messi di Barcelona berakhir pada 30 Juni 2021 atau 1 Juli 2021 waktu Indonesia.
Artinya jika Messi tidak mendapat kontrak baru di Barcelona pada malam ini, maka La Pulga berstatus bebas transfer. Dilaporkan Marca, Rabu (30/6/2021), sejauh ini belum ada kesepakatan baru antara Messi dan Barcelona.
Memang, Messi sudah berniat hengkang dari Blaugrana sejak musim panas yang lalu. Saat itu Messi diketahui memiliki hubungan kurang harmonis dengan mantan Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu.

Pemain berusia 34 tahun itu sudah meminta ke Bartomeu untuk menjualnya. Namun, Bartomeu menolak permintaan Messi.
Kemudian, jabatan Presiden Barcelona berpindah ke tangan Joan Laporta karena Bartomeu tersandung kasus pada bulan Maret 2021. Kehadiran Laporta diharapkan bisa menyakin Messi agar bertahan di Barcelona.
Terlebih, Laporta menyatakan akan melakukan berbagai cara untuk mempertahankan Messi di Barcelona. Laporta juga memiliki hubungan baik dengan Messi dan ayahnya Jorge Horacio Messi.
Namun, sudah empat bulan berlalu sejak Laporta menjadi presiden Barcelona tidak ada kesepakatan antara klub dan kubu Messi. Sejumlah kendala menjadi pemicu belum terealisasikan kesepakatan antar kedua pihak.
Sementara, pakar transfer pemain, Fabrizio Romano melalui akun twitternya pada tanggal 27 Juni 2021 menginformasikan perkembangan Lionel Messi di Barcelona. Dia menyebut perpanjangan kontrak Messi di Barcelona segera terealisasi.
Menurutnya, Messi mendapat kontrak hingga 2023. Messi juga kemungkinan mendapat gaji dikisaran 71 juta euro (Rp1,2 triliun) per tahun.
Messi memang sudah menjadi salah satu pemain penting bagi Barcelona. Tak hanya di lapangan, Messi juga menjadi pemicu para sponsor berinvestasi di Blaugrana.
Tentu jika Messi hengkang maka akan jadi petaka bagi El Barca. Bukan hanya sisi permainan, namun juga dari segi pendapatan klub. Terlebih saat ini Barcelona dilanda krisis finansial.
Jadi, kemanakah Messi akan berlabuh? Bertahan di Barcelona atau hengkang.
Editor: Ibnu Hariyanto