Lionel Messi Hanya Dihukum 2 Pertandingan, Kok Bisa?
SEVILLA, iNews.id – Kapten Barcelona Lionel Messi hanya dihukum dua pertandingan atas kartu merah yang diterimanya saat meladeni Athletic Bilbao pada final Piala Super Spanyol, Senin (18/1/2021) dini hari WIB.
Pada laga di Estadio Olimpico de Sevilla itu, La Pulga diusir dari lapangan pada babak tambahan kedua, tepatnya menit ke-120.
Jengkel langkahnya dihadang striker Athletic Bilbao Asier Villalibre, Messi langsung melayangkan pukulan dengan tangan kanannya ke bagian kepala belakang sang lawan hingga membuatnya tersungkur.
Awalnya wasit tak melihat insiden tersebut. Namun Video Assistant Referee (VAR) menjelaskan semuanya. Messi dianggap melakukan pelanggaran berat. Sebab situasinya dia melakukan kontak fisik dengan lawan saat tidak berebut bola. Wasit Jesus Gil pun mengambil keputusan tegas mengusirnya keluar lapangan.
Keluarnya Messi semakin memojokkan Barcelona yang sedang tertinggal 2-3. Alhasil, klub Katalan itu gagal menyamakan skor dan gagal menjadi juara.
Beruntung, sang wasit tak menyebutkan itu merupakan tanda agresi yang direncanakan Messi. Sehingga, Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) hanya menghukumnya dua laga. Padahal, sebelumnya media-media di Spanyol memprediksi dia bakal diganjar minimal empat laga.
“Pada menit ke-120, pemain bernomor 10 Messi Cuccittini, Lionel Andres diusir wasit karena alasan berikut: Memukul lawan dengan tangan menggunakan tenaga berlebihan saat bola sedang dimainkan tetapi tidak dalam jarak permainan,” tulis wasit dalam laporannya, dikutip Marca, Selasa (19/1/2021).
Dengan begitu, Messi akan absen pada dua laga Barcelona kontra Cornella pada Copa del Rey, dan melawan Elche pada lanjutan Liga Spanyol 2020/2021.
Ini adalah kartu merah pertama yang diterima Messi sepanjang kariernya bersama Barcelona dalam 754 pertandingan.
Tanpa Messi jelas bakal jadi kehilangan buat Barcelona. Sebab, dua pertandingan terakhir Blaugrana tanpa sang megabintang berakhir imbang: melawan Eibar di liga dan meladeni Real Sociedad di semifinal Piala Super Spanyol.
Editor: Abdul Haris