LIVERPOOL, iNews.id – Penyerang Liverpool, Cody Gakpo, menilai seharusnya bisa menang lebih dari 4-0 atas LASK Linz pada matchday kelima Grup E Liga Europa 2023-2024. Namun, hasil ini tetap menjadi kemenangan yang penting bagi The Reds -julukan Liverpool.
Liverpool pesta empat gol tanpa balas ke gawang LASK di Stadion Anfield, Jumat (1/12/2023) dini hari WIB. Empat gol kemenangan The Reds dicetak oleh Luis Diaz (12), brace Gakpo (15, 90+2), dan Mohamed Salah (51).
Nova Arianto Bocorkan Suasana Ruang Ganti Timnas Indonesia U-17 Jelang Hadapi Laga Penentuan Lawan Honduras
Gakpo menilai Liverpool bermain sangat baik sejak menit awal. Bahkan kemenangan empat gol tanpa balas dirasa masih kurang. Mantan pemain PSV Eindhoven itu juga senang bisa memborong dua gol pada laga tersebut.
“Kami memulai dengan baik. Kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol hari ini tetapi pada akhirnya ini adalah kemenangan yang bagus,” kata Gakpo, dilansir dari BBC, Jumat (1/12/2023).
Hasil Liga Europa 2023-2024 Semalam: Liverpool Hantam Lask, AS Roma Gagal Menang
“Jika tergantung pada saya, saya akan mencetak semua peluang, pada akhirnya hanya ada dua peluang. Kami bisa berkembang. Senang rasanya bisa mencetak gol pada akhirnya. Senang rasanya ketika Anda mencetak gol,” ujarnya.
Liverpool Vs LASK, Jurgen Klopp Siapkan Kejutan untuk Fans di Anfield
Kemenangan cukup penting bagi Liverpool. Mereka berada di puncak klasemen sementara Grup E dengan koleksi 12 poin. Koleksi poin itu juga sekaligus memastikan The Reds melaju ke babak 16 besar dengan status juara grup.
Skuad asuhan Jurgen Klopp tersebut hanya menyisakan satu laga tersisa pada fase grup Liga Europa 2023-2024. Mereka unggul empat angka atas Toulouse di posisi dua.
“Penting untuk menjadi yang teratas di grup. Kami harus menjadi yang teratas di grup dengan kualitas yang kami miliki. Itu dilakukan dengan baik. Kami harus terus maju karena kami memiliki tujuan besar untuk musim ini,” tutur Gakpo.
Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku