Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Arne Slot Blak-blakan usai Liverpool Dibantai Man City: Mereka Lebih Baik Segalanya!
Advertisement . Scroll to see content

Man City Terancam Absen di Liga Champions, Laporte Tegaskan Janji Setia

Sabtu, 21 Maret 2020 - 10:50:00 WIB
Man City Terancam Absen di Liga Champions, Laporte Tegaskan Janji Setia
Defender Manchester City Aymeric Laporte. (Foto: thesefootballtimes.co)
Advertisement . Scroll to see content

MANCHESTER, iNews.id – Defender Aymeric Laporte memastikan dirinya akan setia kepada Manchester City meski hukuman larangan tampil di Liga Champions tengah mengintai klub tersebut.

City terancam tak bisa berlaga di Liga Champions dalam dua musim ke depan. Hukuman ini dijatuhkan Asosiasi Sepak bola Eropa (UEFA) karena The Citizens melanggar aturan Financial Fair Play (FFP).

Tak hanya larangan bermain, City juga dikenai denda sebesar 30 juta euro (Rp519 miliar). Mendapati kondisi ini, pihak klub yang bermarkas di Etihad Stadium itu tentu saja tak tinggal diam. Mereka telah mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).

Hukuman tersebut tentu saja menjadi pukulan berat untuk City. Klub tersebut bahkan berpotensi ditinggal para pemain bintangnya jika tak bisa berlaga di Liga Champions pada musim depan. Tetapi, Laporte memastikan bakal tetap setia kepada City lantaran senang bermain di sana.

“Kami sedang menunggu keputusan akhir. Kami akan melihat apa yang terjadi musim depan. Jelas, kami akan sangat dirugikan jika tidak berada di Liga Champions musim depan,” ujar Laporte, dikutip Standard.

“Saya sangat senang di sini, di Manchester City. Saya menikmati sepak bola di sini. Kami melakukan hal-hal besar di sini. Dalam dua tahun terakhir, kami telah memenangkan delapan trofi,” ujarnya.

Sayang, City harus menunggu cukup lama untuk bisa mendapat jawaban dari CAS. Pasalnya, hingga saat ini CAS masih masih belum menjadwalkan sidang untuk City, dan menunda beberapa kasus juga mengalami penundaan.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut