Marselino Ferdinan Bawa Timnas Indonesia U-22 Raih Emas SEA Games 2023, KMSK Deinze Ikut Girang
PHNOM PENH, iNews.id - Gelandang Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22, Marselino Ferdinan menjadi figur penting dalam kesuksesan garuda Muda. Klub Marselino, KMSK Deinze ikut girang atas pencapaian pemainnya itu.
Timnas Indonesia U-22 menang 5-2 atas Thailand U-22 pada babak final SEA Games 2023. Duel itu berlangsung di Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023).
Kemenangan itu juga mengakhiri puasa medali emas sepak bola SEA Games selama 32 tahun. Salah satu pemain yang menunjukkan performa terbaik tidak lain adalah Marselino Ferdinan.
Marselino kembali menunjukkan taringnya. Mantan pemain Persebaya Surabaya itu memberikan assist pada pertandingan final. Selain itu, dia juga membuat dua gol sepanjang SEA Games 2023.
Tak heran, banyak pihak yang ikut memberikan ucapan selamat. Termasuk salah satunya klub Liga Belgia KMSK Deinze yang sedang diperkuat Marselino. Mereka tak lupa mengucapkan selamat kepada sang pemain dan juga Timnas Indonesia.
“Timnas Indonesia U-22 telah memenangkan SEA Games di Kamboja. Marselino membuat dua gol selama turnamen, dan memberikan assist pada laga final. Selamat kepada Marsel dan semua anggota Timnas Indonesia U-22,” cuit akun Twitter resmi KMSK Deinze, Rabu (17/5/2023).
Selain KMSK Deinze, terdapat tim Eropa lain yang mengucapkan selamat. Contoh utama ialah Manchester United yang mengucapkan selamat atas keberhasilan Garuda Nusantara di SEA Games 2023.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya