Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bukan Lagi Raja Assist, Kevin De Bruyne Dapat Peran Baru di Napoli
Advertisement . Scroll to see content

Napoli Bantai Fiorentina 6 Gol Tanpa Balas untuk Naik ke Peringkat 3 Klasemen

Minggu, 17 Januari 2021 - 20:35:00 WIB
Napoli Bantai Fiorentina 6 Gol Tanpa Balas untuk Naik ke Peringkat 3 Klasemen
Para pemain Napoli merayakan salah satu gol mereka ke gawang Fiorentina pada pekan ke-18 Liga Italia 2020/2021 di Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (17/1/2021) malam WIB. (Foto: Twitter @sscnapoli)
Advertisement . Scroll to see content

NAPOLI, iNews.id - Napoli memperoleh kemenangan besar 6-0 atas Fiorentina pada giornata ke-18 Liga Italia 2020/2021 di Stadio Diego Armando Maradona, Minggu (17/1/2021) malam WIB.

Pertandingan baru berjalan lima menit, Napoli sudah unggul. Lorenzo Insigne mencetak gol usai menerima umpan kiriman Andrea Petagna dari sisi kanan dan melepaskan tembakan.

Napoli kemudian nyaris membuat gol bunuh diri pada menit ke-23. Pemain Fiorentina Cristiano Biraghi melepaskan tembakan, dan bek Napoli Diego Demme membelokkan bola ke arah gawangnya. Beruntung, bola masih melambung.

Tuan rumah kemudian menggandakan keunggulannya pada menit ke-36. Kali ini, Demme yang berhasil menjebol gawang Fiorentina. Menerima umpan dari Petegna, Demme langsung melepaskan tembakan menjebol gawang lawan.

Tak lama kemudian, I Partenopei menambah keunggulannya. Tepatnya pada menit ke-38, Hirving Lozano yang menyelesaikan bola kiriman Lozano dengan tembakannya.

Pada penghujung babak pertama, tim asuhan Gennaro Gattuso itu kembali menambah koleksi gol. Kali ini, Piotr Zielinski yang mencetak gol berkat unpan apik Mario Rui dan tembakan kerasnya. Kejadian itu menjadi akhir paruh pertama.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut