Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Erling Haaland Samai Rekor Gila Cristiano Ronaldo! Cetak Gol di 12 Laga Beruntun
Advertisement . Scroll to see content

Perbandingan Kekayaan Bos Al Nassr dan Inter Miami, Siapa Lebih Tajir?

Rabu, 19 Juli 2023 - 20:26:00 WIB
Perbandingan Kekayaan Bos Al Nassr dan Inter Miami, Siapa Lebih Tajir?
Perbandingan kekayaan bos Al Nassr dan Inter Miami (Foto: Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

RIYADH, iNews.id - Perbandingan kekayaan bos Al Nassr dan Inter Miami menarik diulas. Dua klub ini tengah mencuri perhatian lantaran masing-masing diperkuat ikon sepak bola dunia.

Musim panas 2023 menjadi momen bersejarah sepak bola. Untuk pertama kalinya Ronaldo dan Messi sama-sama meninggalkan Eropa.

CR7 lebih dulu meninggalkan Eropa dengan bergabung Klub Arab Saudi Al Nassr. Sedangkan Messi berlabuh ke klub Amerika Serikat, Inter Miami.

Lionel Messi resmi diperkenalkan kepada fans Inter Miami hari ini, Senin (17/7/2023) pagim WIB. Stadion DRV PNK Stadium, Fort Lauderdale, Florida penuh.  (foto:REUTERS)

Dalam hal kekuatan finansial, kedua klub tersebut tak perlu diragukan. Inter Miami terkenal dimiliki legenda sepak bola dunia David Beckham.

Beckham memiliki kekayaan bersih mencapai 450 juta dolar AS atau sekira Rp6,6 triliun. Tapi dia tak sendirian lantaran juga dibantu Mas bersaudara yang merupakan pemilik Inter Miami lainnya.

Jorge Mas merupakan sosok utama yang memegang posisi CEO serta pemilik. Dia lalu ditemani oleh saudaranya, Jose Mas, yang juga menjadi pemilik klub yang bermarkas di Miami tersebut.

Pengusaha keturunan Kuba tersebut memiliki kekayaan bersih mencapai 1,3 miliar dolar AS atau sekitar Rp 19,3 triliun. Hanya saja, harta kekayaannya masih kalah jika dibanding pemilik Al Nassr.

Penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo tampak lesu usai timnya gagal ke final Piala Super Saudi 2023. (Foto: REUTERS)

Karena Al Nassr dimiliki oleh Public Investment Fund (PIF), yang dikepalai Pangeran Arab Saudi, Mohammed bin Salman Al-Saud. PIF diketahui merupakan pemilik mayoritas dengan 75 persen.

PIF menjadi salah satu lembaga investasi publik terbesar di dunia. Mereka diketahui memiliki nilai aset yang diperkirakan mencapai angka 620 miliar dolar AS atau Rp9.300 triliun.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut