Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Real Madrid Tumbang di Anfield, Ini 3 Fakta Kekalahan dari Liverpool
Advertisement . Scroll to see content

Performa di Real Madrid Belum Memuaskan, Luka Jovic Ingin Buktikan Kualitas

Selasa, 04 Februari 2020 - 17:22:00 WIB
Performa di Real Madrid Belum Memuaskan, Luka Jovic Ingin Buktikan Kualitas
Pemain Real Madrid Luka Jovic. (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

MADRID, iNews.id - Striker Real Madrid Luka Jovic bertekad untuk membuktikan bahwa dirinya layak membela Los Blancos. Performanya itu membuat dia menjadi sorotan mengingat Madrid memboyongnya dengan harga yang cukup mahal.

Jovic diboyong dengan biaya transfer 60 juta euro atau sekitar Rp911 miliar pada bursa transfer musim panas 2019 dari Eintrach Frankfurt. Sayang, pemain 22 tahun itu belum bisa menampilkan perfoma gemilang bersama Madrid.

Sepanjang musim ini, pemain asal Serbia itu sudah tampil di 21 laga pada semua kompetisi. Namun, dia baru bisa mencatatkan satu gol dan dua assists. Meski Jovic memang kebanyakan tampil dari bangku cadangan, namun ketika diberi kesempatan sebagai starter, dia tetap tak bisa memaksimalkannya.

Hal itu jauh berbeda dengan yang dimilikinya ketika masih di Frankfurt. Pasalnya, musim lalu Jovic berhasil membukukan 27 gol dan tujuh assists dari 48 laga bersama Frankfurt. Oleh sebab itu dia ingin mengubahnya.

“Rasanya masih ada persepsi negatif mengenai performa saya bersama Real Madrid. Tetapi, saya yakin bisa bermain dengan baik serta membuktikan diri memiliki kualitas sebagai pemain Real Madrid,” kata Jovic kepada Marca.

Jovic mengaku dirinya masih dalam masa adaptasi di lingkungan Madrid. Tetapi, dia juga sadar harus bekerja lebih keras agar bisa mencetak lebih banyak gol.

“Sejujurnya, saya hanya berkonsentrasi terhadap sepak bola dan kondisi tubuh. Saat ini saya masih berada di dalam masa adaptasi yang berat, sehingga harus terus bekerja,” ujarnya.

Editor: Haryo Jati Waseso

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut