Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Adam Alis Ungkap Kalimat Sakti Bojan Hodak yang Bikin Persib Comeback atas Selangor FC
Advertisement . Scroll to see content

Persebaya Tatap 9 Laga Tersisa Liga 1 Bak Final, Persib Hati-Hati!

Senin, 03 Maret 2025 - 10:00:00 WIB
Persebaya Tatap 9 Laga Tersisa Liga 1 Bak Final, Persib Hati-Hati!
Persebaya Surabaya menatap sembilan laga tersisa Liga 1 seperti final (Foto: Persebaya)
Advertisement . Scroll to see content

SURABAYA, iNews.id - Persebaya Surabaya menatap sembilan laga tersisa Liga 1 seperti final. Tim berjuluk Bajul Ijo itu berharap bisa meraih kemenangan di sisa pertandingan yang ada. 

Persebaya masih memiliki kans untuk mengejar pemuncak klasemen sementara, Persib Bandung. Saat ini tim kesayangan Bonek Mania itu mengepak 44 poin di posisi ketiga, di bawah Persib (51 poin) dan Dewa United (46 poin).

Sisa sembilan laga membuat Bajul Ijo harus bermain maksimal dan memperoleh kemenangan. Hal ini demi mengejar selisih poin dengan Persib dan Dewa United sambil berharap kedua rival itu tersandung.

Pelatih Persebaya Paul Munster menyatakan, timnya akan berjuang maksimal di sembilan laga terakhir. Dia menegaskan, akan meneruskan tren positif usai melawan Persib, termasuk dari sisi strategi. Diakuinya kemenangan atas Persib Bandung 4-1 akhir pekan lalu menimbulkan kepercayaan diri para pemainnya.

"Seperti yang saya sampaikan kita bermain ini sebelumnya, ini hanya tentang kita mencetak gol dan kemudian lebih percaya diri, kita mencetak empat gol (lawan Persib) malam itu, itu suatu hal yang bagus," kata Paul Munster.

Bagi Munster, saat ini semua orang di tim harus berjuang termasuk dirinya dan jajaran staf kepelatihan. Apalagi tantangan bermain di bulan Ramadan membuat tim harus memastikan kondisi pemain fit dan bugar, mengarungi kompetisi padat di tengah bulan Ramadan.

"Kita tetap akan berjuang (di 9 laga terakhir dan bersaing di jalur juara). Sekarang kita fokus untuk pertandingan berikutnya selalu kita melihat bagaimana para pemain kondisi mereka juga di pertandingan berikutnya," kata pelatih asal Irlandia Utara ini.

Usai laga melawan Persib, Persebaya akan bertandang ke markas PSM Makassar. Pertandingan pekan 26 Liga 1 itu dilaksanakan Jumat 7 Maret 2025 di Stadion Gelora B.J. Habibie, Pare-pare, Sulawesi Selatan.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut