Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Diserang Suporter PSPS, Ilham dan Kurniawan Dibela Mati-matian oleh APSSI
Advertisement . Scroll to see content

Persela Melempem, Fakhri Husaini Tinggalkan Kursi Pelatih Laskar Joko Tingir

Rabu, 28 September 2022 - 20:45:00 WIB
Persela Melempem, Fakhri Husaini Tinggalkan Kursi Pelatih Laskar Joko Tingir
Fakhri Husaini berpisah dengan Persela Lamongan. Penampilan buruk Laskar Joko Tingkir di awal Liga 2 musim ini disinyalir jadi penyebab.
Advertisement . Scroll to see content

LAMONGAN, iNews.id - Fakhri Husaini berpisah dengan Persela Lamongan. Penampilan buruk Laskar Joko Tingkir di awal Liga 2 musim ini disinyalir jadi penyebab.

Bermain di grup Wilayah Barat, Persela baru 1 kali menang, 2 imbang dan menelan 3 kekalahan.

Itu membuat mereka kini hanya bercokol di peringkat ketujuh klasemen wilayah Barat. 

Fakhri pun yang seharusnya dikontrak hingga akhir musim dengan opsi perpanjangan satu musim harus mengakhiri kerja sama lebih cepat.

“Persela Lamongan dan Coach Fakhri telah sepakat untuk mengakhiri kerjasama lebih cepat musim ini,” tulis akun resmi Persela.

“Kami ucapkan terima kasih atas kerja kerasnya selama ini, dan kami selalu mendo'akan sukses di karier selanjutnya,” lanjutnya.

Fakhri Husaini direkrut Persela di awal musim Liga 2 2022/2023. Sebelumnya pelatih asal Lhokseumawe ini melatih tim Liga 1 Borneo FC.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut