Pilih Messi atau Ronaldo? Mancini Punya Jawaban Bijaksana
ROMA, iNews.id - Roberto Mancini ditanya siapa yang lebih baik antara Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo. Pelatih Timnas Italia itu punya jawaban yang bijaksana.
Messi dan Ronaldo merupakan ikon sepak bola modern. Berbagai penghargaan individu dan tim sudah mereka dapatkan di level klub dan negara.

Namun perdebatan siapa yang terbaik di antara mereka tak pernah habis dibicarakan. Menurut Mancini sangat sulit untuk menentukan siap yang lebih jago di antara Messi dan Ronaldo.
"Mereka berada pada level yang sama, meskipun dengan karakteristik yang berbeda," kata Mancini dikutip dari Sportskeeda, Rabu (21/7/2021).
"Dengan pemain seperti mereka, Anda bisa memenangkan semuanya. Mereka mencetak gol per pertandingan," ujarnya.
Namun mantan pelatih Manchester City dan Inter Milan itu menyebutkan ada satu pemain yang pantas disandingkan dengan Messi-Ronaldo. Persona yang dimaksud adalah mantan anak asuhnya di I Nerazzurri, Zlatan Ibrahimovic.
"Zlatan akan dikenang sebagai salah satu pemain depan terbaik sepanjang masa," tutur Mancini.

"Saya menempatkannya di level yang sama dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Zlatan memenangi gelar liga ke mana pun dia pergi dan mencetak banyak gol," ucapnya.
Mancini pernah melatih Ibrahimovic di Inter selama dua musim pada periode 2006-2008. Bersama Ibracadabra, I Nerazzurri sukses meraih dua gelarLiga Italia musim 2006/2007 dan 2007/2008.
Editor: Reynaldi Hermawan