Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kejutan! Cristiano Ronaldo Umumkan ke Publik Bakal Segera Pensiun
Advertisement . Scroll to see content

Portugal Bantai Israel, Bruno Fernandes Jadi Bintang

Kamis, 10 Juni 2021 - 06:14:00 WIB
Portugal Bantai Israel, Bruno Fernandes Jadi Bintang
Bruno Fernandes jadi bintang kemenangan Portugal atas Israel. Portugal menang 4 gol tanpa balas. (foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

LISBON, iNews.id- Tim Nasional (Timnas) Portugal meraih hasil positif kala menghadapi Israel. Portugal menang 4 gol tanpa balas.

Pasukan Fernando Santos berhasil membungkus kemenangan di laga kali ini. Bruno Fernandes tampil gemilan.

Dua gol Bruno Fernandes dan masing-masing satu gol dari Cristiano Ronaldo dan Joao Cancelo membawa Portugal menang telak 4-0 atas Israel.

Hasil ini jadi pertanda positif bagi Portugal jelang tampil di ajang Euro 2020. Selecao das Quinas sendiri jadi salah satu tim unggulan setelah keberhasilan mereka menjadi juara pada edisi sebelumnya.

Jalannya Pertandingan

Bermain di Stadion Alvalade, Kamis (10/6/2021), Portugal tampil percaya diri. Cristiano Ronaldo dan rekan-rekan langsung bermain menekan sejak menit-menit awal pertandingan.

Akan tetapi, pertahanan cukup rapat diperlihatkan Ofri Arad dan kolega di lini belakang Israel. Tim arahan Fernando Santos baru berhasil membuka keunggulan di menit-menit akhir jelang babak pertama usai.

Gol pertama diciptakan Bruno Fernandes pada menit ke-42. Portugal kemudian menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0 berkat gol tambahan Cristiano Ronaldo jelang turun minum.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut