Prediksi Jerman Vs Belanda: Tanpa Goretzka, Der Panzer Teror De Oranje
HAMBURG, iNews.id - Duel seru akan tersaji di Volksparkstadion, Sabtu (7/9/2019) dini hari WIB. Jerman selaku tuan rumah harus menghadapi Belanda di lanjutan babak Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Sejauh ini Jerman tampil sempurna karena sudah menorehkan tiga kemenangan. Untuk sementara, Der Panzer berada di posisi dua klasemen grup E dengan kepemilikan sembilan poin. Jerman hanya tertinggal tiga angka dari Irlandia Utara yang sudah bermain sebanyak empat kali.
Untuk menduduki singgasana, Jerman wajib menang atas Belanda. Namun sayang, mereka tak akan diperkuat Leon Gretzka yang sempat tampil apik dalam beberapa pertandingan. Gelandang 24 tahun itu harus istirahat karena mengalami cedera hamstring.
“Cederanya Leon Goretzka merupakan kabar buruk. Dia mengalami memar di tempat dahulu cedera. Dia tidak bisa bermain dan kami harus melihat ke arah yang berbeda,” kata pelatih Jerman, Joachim Loew.
“Cederanya Goretzka memang disayangkan, tetapi Julian Brandt tampil apik ketika latihan. Saat ini Timo Werner juga sedang bagus, sehingga saya memiliki opsi. Mereka berdua menjadi pilihan,” jelasnya seperti dilansir laman DFB.
Di sisi lain, Belanda datang dengan komposisi pemain terbaiknya. Tapi mereka harus waspada sebab tak bisa mengalahkan Jerman di dua pertemuan terakhir.
Pada 20 November 2018, Belanda dipaksa imbang dengan skor 2-2. Lalu pada 23 Maret 2019, De Oranje menyerah dengan skor 2-3.
Menanggapi itu, Ronald Koeman selaku pelatih tim tidak berharap banyak saat pasukannya tandang ke Volksparkstadion. Juru taktik berusia 56 tahun tersebut justru ingin memaksimalkan pertandingan kontra Belarusia, Estonia, dan Irlandia Utara.
“Pertandingan melawan Jerman bukan satu-satunya laga kunci, karena kami harus memperebutkan 12 poin dengan Estonia dan Belarusia. Kami juga harus bisa menang melawan Irlandia Utara,” tutur Koemann.
Saat ini Belanda ada di urutan tiga klasemen. Jika menang, poin mereka bertambah jadi enam namun Virgil van Dijk dan kawan-kawan tak akan beranjak dari posisinya. Sementara bila kalah, raihan Belanda terancam disamai Estonia atau Belarusia yang juga akan bertarung pada malam nanti.
PERKIRAAN PEMAIN
JERMAN (4-3-3)
Neuer; Halstenberg, Sule, Tah, Klostermann; Kroos, Kimmich, Gundogan; Reus, Werner, Gnabry
Pelatih: Joachim Loew
BELANDA (4-2-3-1)
Cillessen; Blind, de Ligt, van Dijk, Veltman; de Roon, de Jong; Babel, Wijnaldum, Bergwijn; Depay
Pelatih: Ronald Koeman
LIMA PERTEMUAN TERKAHIR
|
25/03/19 |
Kualifikasi Piala Eropa 2020 |
Belanda vs Jerman |
2-3 |
|
20/11/18 |
UEFA Nations League |
Jerman vs Belanda |
2-2 |
|
14/10/18 |
UEFA Nations League |
Belanda vs Jerman |
3-0 |
|
18/11/15 |
Laga Persahabatan |
Belanda vs Jerman |
0-0 |
|
15/11/12 |
Piala Eropa |
Jerman vs Belanda |
1-2 |
Prediksi: 55-45
Editor: Bagusthira Evan Pratama