Prediksi Juventus Vs Hellas Verona: Dusan Vlahovic Siap Buka Keran Gol
TURIN, iNews.id - Juventus akan bertanding melawan Hellas Verona dalam laga giornata ke-24 Liga Italia 2021/2022. Laga tersebut akan tersaji di Stadion Allianz, Turin, Senin (7/2/2022) dini hari WIB.
Setelah libur jeda internasional FIFA Matchday, Juventus siap tancap gas memperbaiki posisi mereka di papan klasemen Liga Italia. Mereka akan menjamu tim papan tengah Hellas Verona.
Empat besar menjadi target realistis untuk tetap bermain di Liga Champions musim depan. Saat ini Juventus masih tercecer di peringkat kelima dengan 42 poin. Terpaut satu angka dari Atalanta (43) yang masih menyisakan satu partai tunda.
Duel kontra Verona sekaligus menjadi pembuktian sejauh mana konsistensi Juventus sudah membaik. Pasukan Massimiliano Allegri ini memang belum lagi terkalahkan dalam sembilan laga terakhir Liga Italia.
Pergerakan Juventus di bursa transfer musim dingin Januari lalu juga kian meningkatkan motivasi Paulo Dybala dan kolega. Dusan Vlahovic dan Denis Zakaria dinilai sebagai pembelian cerdas Juventus pada bursa transfer lalu.
![]()
Baca JugaDusan Vlahovic Ditanya Alasan Pilih Nomor 7 Juventus, Jawabannya Tak Terduga
Lihat postingan ini di Instagram
![]()
Baca JugaHasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Uruguay Bantai Venezuela, Eks Pemain Juventus Cetak Gol Kilat
![]()
Baca JugaJuventus Kantongi Dua Nama Jika Dybala Hengkang, Salah Satunya Fans Inter Milan
Keduanya diyakini akan meningkatkan daya gedor Juventus yang memang terlihat masih lemah sepanjang musim ini bergulir. Juventus baru mencetak 34 gol dari 23 pertandingan. Jumlah tersebut bahkan masih kalah dari Verona, calon lawan mereka pekan ini.
Tim yang dilatih oleh mantan pemain dan asisten pelatih Juventus Igor Tudor tersebut, telah menyarangkan 43 gol. Juventus pun wajib waspada dengan Verona.