Profil Biodata Antony Matheus dos Santos, Bintang Muda Ajax yang Suka Pamer Sihir di Lapangan
JAKARTA, iNews.id - Profil biodata Antony Matheus dos Santos menarik untuk dibahas. Antony adalah bintang muda Ajax Amsterdam yang punya skill di atas rata-rata.
Anthony merupakan pesepakbola berkebangsaan Brasil berposisi sebagai sayap. Pemain kelahiran Sao Paulo 24 Februari 2000 itu menjadi idola baru Ajax karena penampilannya yang gemilang.
Pemain berusia 22 tahun itu digadang-gadang menjadi idola baru di tim The Jews. Antony telah membuktikan sebagai salah satu penyerang paling menarik di Eropa sejak bergabung dengan Ajax dari Sao Paulo pada Juli 2020.
Pemain berperangai ramah itu tampil maksimal mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh kepergian Hakim Ziyech dan kini menjelma sebagai tokoh kunci bagi raksasa Belanda.
Layaknya pemain asal Brasil, Antony dianugerahi kemampuan mengolah bola di atas rata-rata. Dia kerap menunjukkan skill mengolah bola kelas atas di lapangan.
View this post on Instagram
![]()
Baca JugaProfil Biodata Ederson Moraes, Tembok Kokoh Man City Pemegang Rekor Dunia
Bak penyihir, Antony menghipnotis setiap lawannya di lapangan. Magis Antony ditunjukan saat Ajax menang dramatis 3-2 melawan Feyenoord di De Klassieker 20 Maret 2021 lalu.
Saat itu, Feyenoord sempat memimpin dua angka melalui Luis Sinisterra dan pencetak gol terbanyak Guus Til. Namun, tim asuhan Erik ten Hag kemudian melakukan comeback berkat kecemerlangan Antony.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah profil biodata Antony Matheus dos Santos.
Nama Lengkap: Antony Matheus dos Santos
Tempat Lahir: Sao Paulo, Brazil
Tanggal Lahir: 24 Februari 2000
Usia: 22 tahun
Tinggi Badan: 172 cm
Posisi: Sayap Kanan
Klub Saat Ini: Ajax Amsterdam
Nomor Punggung: 11
Antony memiliki rekor solid dengan 22 gol dan 20 assist dalam 79 penampilan di semua kompetisi untuk Ajax dan juga menjadi pemain internasional Brasil pada saat yang sama.
Selama dua tahun terakhir, kemajuan pemain muda tersebut sampai mencuri perhatian beberapa klub besar Eropa. Bahkan Barcelona dilaporkan menjadi salah satu calon pelamarnya di bursa transfer musim panas mendatang.
Bersama Ajax, Antony telah ikut berjasa dalam membawa klubnya meraih juara Eredivisie musim 2020-2021. Selain itu, ia juga berperan serta membawa Ajax meraih KNVB musim 2020-2021.
Antony dipinang Ajax saat usianya masih 20 tahun tepatnya pada 1 Juli 2020. Ajax harus merogoh kocek 15,5 juta euro atau Rp 246,44 miliar untuk memboyong Anthony dari Sao Paulo.
Sebelumnya, Antony mengawali karier profesionalnya untuk tim Sao Paulo U 17. Pada Januari 2019, ia memulai debutnya di tim senior klub papan atas Brasil tersebut. Di sana ia menghabiskan 37 pertandingan dan mencetak 4 gol serta 6 assist.
Sementara di Timnas Brasil U 23, dia sempat membawa negaranya meraih medali emas di Olimpiade 2020.
Editor: Ibnu Hariyanto