Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Napoli Rugi Jual Victor Osimhen ke Galatasaray, Begini Faktanya
Advertisement . Scroll to see content

Rangers FC Boyong Aaron Ramsey dari Juventus, Siap Jadi Andalan Pelatih Berdarah Indonesia

Selasa, 01 Februari 2022 - 05:47:00 WIB
Rangers FC Boyong Aaron Ramsey dari Juventus, Siap Jadi Andalan Pelatih Berdarah Indonesia
Aaron Ramsey disambut di Rangers FC. Pemain asal Wales itu dipinjam dari klub top Italia, Juventus. (Foto: Instagram/@rangersfc)
Advertisement . Scroll to see content

GLASGOW, iNews.id - Gelandang Timnas Wales, Aaron Ramsey resmi diboyong Rangers FC sebagai pemain pinjaman dari Juventus pada Selasa (1/2/2022). Dia akan membela klub top Liga Skotlandia itu hingga akhir musim 2021/2022.

“RANGERS dengan senang hati mengumumkan penandatanganan peminjaman gelandang internasional Wales Aaron Ramsey dari Juventus hingga akhir musim,” tulis laman resmi klub.

Mantan pemain Arsenal itu akan menambah kualitas Rangers asuhan pelatih berdarah Indonesia, Giovanni van Bronckhorst. Dia akan berusaha membantu klub bersaing menjuarai tiga turnamen musim ini.

Secara keseluruhan, Ramsey memiliki 71 penampilan untuk Wales dan telah mencetak 20 gol untuk negaranya. Dia juga tampil untuk Inggris Raya di Olimpiade 2012 dengan mencetak satu gol dalam lima penampilan.

Ramsey kini tiba di Rangers untuk menambah kekayaan pengalamannya di kancah sepak bola Eropa. Dia pernah tampil di Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia Serie A, hingga akhirnya Liga Skotlandia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut