Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Skenario Gila Timnas Indonesia U-17 untuk Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025: Garuda Asia Tunggu Keajaiban!
Advertisement . Scroll to see content

Respons Bima Sakti soal Drawing Piala Dunia U-17 2023: Tak Ada Lawan Lemah di Grup A!

Jumat, 15 September 2023 - 23:56:00 WIB
Respons Bima Sakti soal Drawing Piala Dunia U-17 2023: Tak Ada Lawan Lemah di Grup A!
Bima Sakti mengingatkan agar tim asuhannya tetap fokus di Piala Dunia U-17 2023 nanti. Sebab, dia menilai semula lawan di grup A tak ada yang lemah. (foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti mengingatkan agar tim asuhannya tetap fokus di Piala Dunia U-17 2023 nanti. Sebab, dia menilai semula lawan di grup A tak ada yang lemah.

Timnas Indonesia U-17 masuk Grup A. Hal ini menguntungkan Iqbal Gwijangge dkk karena terhindar dari tim-tim besar.

Di Grup A, Timnas Indonesia U-17 bersaing dengan Ekuador, Panama dan Maroko. Bima Sakti mengganggap tidak ada satupun tim lemah di antara tiga tim tersebut.

“Tidak ada lawan yang lemah di grup ini. Tapi kita punya peluang. Para pemain menyadari ini persaingan level elite dengan lawan yang tidak mudah,” kata Bima Sakti pada rilis resmi PSSI, Jumat (15/9/2023).

Bima Sakti tetap optimistis menyambut babak grup Piala Dunia U-17 2023. Sang pelatih berharap anak asuhnya tidak gentar sebab persiapan menuju turnamen akbar tersebut dinilai sudah cukup maksimal.

“Timnas U-17 sedang berproses. Terimakasih buat dukungan dari PSSI, yang memberikan fasilitas terbaik supaya kami bisa siap tempur menyongsong Piala Dunia U-17,” ucap Bima Sakti.

“Pemain jangan pernah takut, harus yakin berikan yang terbaik buat negara," imbuh legenda Timnas Indonesia itu,” imbuhnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut