JAKARTA, iNews.id – Perjuangan luar biasa dilakukan pelatih Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg, dalam menyusun skuad terbaik untuk Piala AFF U-23 2025. Demi menemukan talenta yang sesuai kebutuhan tim, dia rela begadang hingga pukul 5 pagi.
Meski baru menangani skuad Garuda Muda, pelatih asal Belanda itu tidak setengah hati. Dalam sesi wawancara di Jakarta pada Senin (23/6/2025), ia mengungkap betapa rumitnya proses pemilihan pemain karena minimnya pengetahuan soal profil pemain lokal.
Update Ranking Liga Indonesia Setelah Persib Bandung Menang 2-0 atas Selangor FC: Masih Bertahan di Peringkat 10!
“Ya, saya memilih mereka sendiri. Saya memilih semuanya sendiri. Jujur itu cukup sulit karena saya tidak mengenal para pemain,” ujar Vanenburg.
Timnas Indonesia U-23 kini tengah menjalani pemusatan latihan dengan 30 pemain. Vanenburg menegaskan bahwa seluruh pemain yang ada sekarang adalah hasil seleksi ketat berdasarkan kebutuhan taktik dan potensi mereka di turnamen nanti.
Bawa-Bawa Sejarah! Gerald Vanenburg Pede Timnas Indonesia U-23 Juara Piala AFF U-23 2025
“Jadi saya menonton banyak sekali pertandingan, tapi pada akhirnya saya sangat senang dengan para pemain ini,” tambahnya.
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku