Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Lionel Messi Diam-Diam ke Camp Nou, Ungkap Rencana Kembali ke Barcelona
Advertisement . Scroll to see content

Setelah Insiden Gigitan, Giorgio Chiellini dan Luis Suarez Jadi Sahabat

Jumat, 22 Mei 2020 - 10:13:00 WIB
Setelah Insiden Gigitan, Giorgio Chiellini dan Luis Suarez Jadi Sahabat
Striker Barcelona Luis Suarez (kiri), dan bek Juventus Giorgio Chiellini tampak akrab di sela-sela pertandingan. (Foto: Yahoo Sports)
Advertisement . Scroll to see content

TURIN, iNews.id – Bek Juventus Giorgio Chiellini tak pernah menyimpan dendam kepada striker Uruguay Luis Suarez terkait masalah insiden gigitan. Mereka saling memaafkan satu sama lain dan kini jadi sahabat.

Peristiwa menarik itu terjadi saat kedua negara bertemu pada fase Grup D Piala Dunia 2014 di Brasil. Suarez dan Chiellini tiba-tiba terjatuh di tengah lapangan 10 menit jelang laga bubaran.

Chiellini langsung memperlihatkan kepada wasit kalau punggungnya luka setelah digigit Suarez. Namun bek Juventus itu memaklumi sikap sang bomber. Hal itu diungkapkan dalam otobiografi miliknya.

Giorgio Chiellini (kiri) memegang pundaknya usai digigit Luis Suarez pada fase Grup D Piala Dunia 2014 di Brasil.  (Foto: news1.news)
Giorgio Chiellini (kiri) memegang pundaknya usai digigit Luis Suarez pada fase Grup D Piala Dunia 2014 di Brasil. (Foto: news1.news)

“Sebenarnya tidak ada yang aneh terjadi saat itu. Saya sedang menjaga Edinson Cavani. Kemudian tiba-tiba Suarez menggigit bahu saya,” tulis Chiellini dikutip La Gazzetta dello Sport.

“Saya rasa itu caranya untuk berduel dengan lawan. Saya juga memiliki cara sendiri. Saya mengagumi sikapnya yang menggebu-gebu. Jika tak punya itu, dia akan menjadi striker yang biasa-biasa saja,” ujarnya.

Pertandingan tersebut akhirnya dimenangkan Uruguay dengan skor 1-0. Pascalaga Suarez menelepon Chiellini untuk memberi klarifikasi. Tapi sang defender berbesar hati. Dia sudah memaafkan walau Suarez belum minta maaf.

“Setelah beberapa hari kami berbicara lagi di telepon dan dia tidak perlu meminta maaf,” tuturnya.

“Saya pikir kecurangan memang bagian dari sepak bola. Saya bahkan tidak bilang gigitan itu hal tidak pantas. Sebagai pesepak bola, Anda harus pintar. Saya selalu mengagumi Suarez,” ucapnya.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut