Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Publik Prancis Terpesona dengan Calvin Verdonk, Dikasih Nilai Berapa?
Advertisement . Scroll to see content

Shin Tae-yong Kandidat Kuat Pelatih Terbaik Piala AFF 2020, Ungguli Polking dan Park Hang-seo

Senin, 03 Januari 2022 - 17:50:00 WIB
Shin Tae-yong Kandidat Kuat Pelatih Terbaik Piala AFF 2020, Ungguli Polking dan Park Hang-seo
Shin Tae-yong kandidat kuat pelatih terbaik Piala AFF 2020. Dia mengungguli Pelatih Thailand Alexandre Polking dan juru taktik Vietnam Park Hang-seo. (Foto: PSSI)
Advertisement . Scroll to see content

KALLANG, iNews.id - Shin Tae-yong kandidat kuat pelatih terbaik Piala AFF 2020. Dia mengungguli Pelatih Thailand Alexandre Polking dan juru taktik Vietnam Park Hang-seo dalam voting.

Voting bisa dilakukan siapa saja di laman resmi AFF. Ada empat calon pelatih terbaik Piala AFF 2020 yang bisa Anda pilih.

Dari keempat nama yang ada, semuanya berasal dari luar Asia Tenggara. Sampai berita ini dibuat pada Senin (3/1/2021) pukul 14.15 WIB, sudah ada 3189 orang yang melakukan voting.

Dari jumlah tersebut, Pelatih Indonesia Shin Tae-yong untuk sementara memimpin perolehan voting Pelatih Terbaik Piala AFF 2020. Nakhoda Korea Selatan itu mendapat 53,15% suara dari total jumlah pemilih sementara. Alhasil, dia menjadi kandidat kuat sebagai pemenang gelar Pelatih Terbaik Piala AFF 2020.

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong (kanan) dan juru taktik Vietnam Park Hang-seo (Foto: Vietnam Net)
Pelatih Indonesia Shin Tae-yong (kanan) dan juru taktik Vietnam Park Hang-seo (Foto: Vietnam Net)

Kemudian posisi kedua, sementara diduduki oleh Pelatih Vietnam, Park Hang Seo. Meski hanya mampu membawa timnya sampai babak semifinal, pria yang juga berasal dari Negeri Gingseng itu mendapatkan 30,67% dari total suara sementara yang masuk.

Sedangkan Polking yang sukses mempersembahkan gelar Piala AFF keenam bagi Gajah Perang –julukan Thailand- untuk saat ini masih bertempat di peringkat ketiga. Pelatih berdarah Jerman-Brasil itu baru mampu menyedot sebanyak 439 suara atau 13,77% dari total suara sementara yang masuk.

Tampaknya, para penonton Piala AFF kurang menyukai strategi yang diterapkan oleh Polking. Sepertinya, mereka menganggap bahwa pelatih yang pernah merumput di Divisi Dua Liga Jerman itu bisa juara karena memang memiliki pemain yang berkualitas.

Berbeda dengan Shin Tae-yong yang membawa banyak pemain muda yang tidak berpengalaman ke dalam skuat Garuda namun bisa membuat kejutan dengan melangkah ke final. Sayangnya, Egy Maulana Vikri dan kolega tumbang di tangan Teerasil Dangda dkk dengan agregat 2-6.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tetap tidak mau menyalahkan wasit jika benar ada kesalahan yang terjadi di laga leg 1 semifinal Piala AFF 2020 kontra Singapura, Rabu (22/12/2021). (Foto: Instagram/@shintaeyong7777)
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong . (Foto: Instagram/@shintaeyong7777)

Jadi, kemungkinan itulah alasan mengapa mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu bisa memimpin perolehan voting sementara Pelatih Terbaik Piala AFF 2020.

Sementara di posisi keempat, saat ini ditempati oleh Pelatih Singapura yang kini sudah mundur, Tatsuma Yoshida. Pelatih asal Jepang itu baru memperoleh 77 suara (2,41%).

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut