Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Koulibaly Nyaris Gabung Manchester United, Tapi Dihalangi Ancelotti
Advertisement . Scroll to see content

Spekulasi Kylian Mbappe Ganggu Konsentrasi Real Madrid? Carlo Ancelotti Buka Suara

Selasa, 20 Februari 2024 - 06:45:00 WIB
Spekulasi Kylian Mbappe Ganggu Konsentrasi Real Madrid? Carlo Ancelotti Buka Suara
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

MADRID, iNews.id – Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menjawab anggapan bahwa spekulasi kepindahan Kylian Mbappe mengganggu konsentrasi timnya. 

Real Madrid gagal menang dalam laga pekan ke-25 Liga Spanyol 2023-2024 setelah ditahan imbang 1-1 oleh Rayo Vallecano, Minggu (18/2/2024). 

Bertandang ke Estadio de Vallecas, Los Blancos unggul cepat lewat gol Joselu saat laga baru berjalan tiga menit. Namun, Rayo mampu menyamakan kedudukan pada menit 27 via tendangan penalti Raul de Tomas.

Hasil tersebut membuat Madrid terancam didekati Girona, di puncak klasemen sementara. Kini, mereka terpisah jarak enam poin.

Banyak pemain Madrid yang dikritik setelah laga itu karena dianggap mengalami penurunan performa. Namun, Ancelotti menegaskan, penampilan timnya tidak ada hubungannya dengan berita kepindahan Mbappe.

Allenatore asal Italia itu menegaskan, anak buahnya tak terganggu karena berita kedatangan Mbappe ke Santiago Bernabeu yang santer dikabarkan dalam beberapa hari terakhir.

“Kapan kita tidak fokus?” kata Ancelotti ketika ditanya apakah Mbappe telah mengalihkan perhatian timnya seperti dilansir dari 90 min, Senin (19/2/2024).

"Kami selalu fokus, hari ini juga. Sangat sulit memarahi tim ini karena sesuatu musim ini,” ucapnya.

Pada pertengahan pekan lalu, Mbappe dikabarkan telah mengonfirmasi keputusannya untuk tak memperpanjang kontraknya dengan Paris Saint-Germain (PSG) yang berakhir pada akhir musim ini. Madrid menjadi tim yang sangat difavoritkan untuk mengamankan jasanya.

Bahkan, beberapa media spanyol menyebutkan, bintang berusia 25 tahun itu telah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan Madrid. Alhasil, kepindahannya secara resmi diperkirakan tinggal menunggu waktu saja.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut