Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok, Makin Tertinggal dari Malaysia
Advertisement . Scroll to see content

STY Tak Butuh Penyerang Baru di Timnas Indonesia meski Sulit Cetak Gol, Ini Alasannya

Jumat, 16 Agustus 2024 - 22:39:00 WIB
STY Tak Butuh Penyerang Baru di Timnas Indonesia meski Sulit Cetak Gol, Ini Alasannya
Shin Tae-yong (kiri) akan dibantu Yeom Ki-hoon (kanan) untuk mempertajam serangan Timnas Indonesia. (Foto: Sport Chosun)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong belum ada niat menambah penyerang baru untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dia masih percaya kepada penyerang yang ada meski sulit cetak gol.

Shin Tae-yong memastikan akan menggunakan penyerang yang sudah pernah membela Timnas Indonesia. Dia menegaskan belum butuh penyerang baru. 

"Untuk penyerang baru belum ada," kata Shin Tae-yong di Jakarta, Jumat (16/8/2024).

Pelatih asal Korea Selatan saat ini fokusnya membenahi pemain-pemain yang ada.. Bukti dia memboyong pelatih penyerang dari Korea Selatan, Yeom Ki-Hun.

"Jadi, saya melihat memang di timnas saat ini kurang untuk cetak gol dan peluang-peluang adapun sangat sulit cetak gol. Saya bisa bicara posisi paling lemah di timnas sekarang itu penyerang," katanya.

"Saya bawa pelatih penyerang biar timnas kita makin baik. Itu agar banyak cetak gol," tambahnya.

Timnas Indonesia tergabung di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bersama dengan Jepang, Bahrain, Cina, Arab Saudi, dan Australia. Ajang itu akan berlangsung 5 September 2024 dan berakhir pada 10 Juni 2025.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut