Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 Vs Timor Leste: Ada 1 Rotasi
JAKARTA, iNews.id - Susunan pemain Timnas Indonesia U-20 vs Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 sudah dirilis, Jumat (27/9/2024) malam. Ada satu rotasi yang dilakukan.
Pelatih Garuda Nusantara Indra Sjafri menurunkan skema 3-4-3 dalam laga tersebut. Satu rotasi yang dilakukan adalah digantinya Mufli Hidayat dengan Meshaal Hamzah.
Meshaal akan bermain di jajaran tiga defender bersama Alfahrezzi Buffon, Kadek Arel. Posisi penjaga gawang diisi Ikram Al Giffari.
Kemudian di lini kedua ada Aditya Warman dan Toni Firmansyah. Kapten Garuda Nusantara Dony Tri Pamungkas bermain sebagai wing back kiri sedangkan Iqbal Gwijangge di sebelah kanan.
Lalu di posisi striker ada trisula Jens Raven, Riski Afrisal dan Arlyansyah Abdulmanan (winger kanan).
SUSUNAN PEMAIN
Timnas Indonesia U-20: Ikram Al Giffari; Meshaal Hamzah, Kadek Arel, Alfahrezzi Buffon; Iqbal Gwijangge, Aditya Warman, Toni Firmansyah, Dony Tri Pamungkas; Arlyansyah Abdulmanan, Riski Afrisal, Jens Raven
Editor: Reynaldi Hermawan