Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Modric Bongkar Sisi Keras Mourinho, Bikin Cristiano Ronaldo Menangis
Advertisement . Scroll to see content

Tidak Cedera, Ini Alasan Cristiano Ronaldo Absen di Laga Kontra Kroasia

Minggu, 06 September 2020 - 09:09:00 WIB
Tidak Cedera, Ini Alasan Cristiano Ronaldo Absen di Laga Kontra Kroasia
Striker Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (Foto: AS)
Advertisement . Scroll to see content

LISBON, iNews.id - Timnas Portugal harus tampil tanpa Cristiano Ronaldo saat menghadapi Kroasia di matchday pertama Grup A3 UEFA Nations League, Minggu (6/9/2020) dini hari WIB. Pemain Juventus tersebut tidak cedera, hanya mengalami infeksi di jari kakinya.

Ronaldo sudah ikut latihan dengan rekan-rekannya. Namun dia tetap diistirahatkan agar bisa bugar 100 persen.

“Dia sudah berlatih dan merasa lebih baik. Dia akan berada di Swedia. Dia tidak mengalami cedera. Dia hanya perlu memulihkan diri dari infeksi,” kata Pelatih Portugal, Fernando Santos dikutip dari laman resmi UEFA.

Tanpa Ronaldo, Portugal sukses menghajar Kroasia 4-1. Gol diciptakan Joao Cancelo (41), Diogo Jota (58), Joao Felix (70), serta Andre Silva (80+4).

“Saya memilih Diogo setelah melihatnya ketika latihan. Dia ingin bermain dan bisa membuktikannya dengan menyerang secara diagonal. Sementara Joao Felix bisa bergerak bebas dan membangun serangan,” ujarnya.

Setelah ini, Portugal akan bertarung dengan Swedia. Laga bakal digelar pada Rabu (9/9/2020) dan di pertandingan nanti, Ronaldo berpeluang tampil.

Editor: Bagusthira Evan Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut