Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jay Idzes Bikin Atalanta Frustrasi! Lazar Samardzic: Dia Tutup Semua Ruang!
Advertisement . Scroll to see content

Timnas Indonesia Punya Jimat Keberuntungan, Bahrain Siap-Siap Kalah

Rabu, 09 Oktober 2024 - 09:00:00 WIB
Timnas Indonesia Punya Jimat Keberuntungan, Bahrain Siap-Siap Kalah
Timnas Indonesia punya jimat keberuntungan yang bakal jadi momok buat Bahrain. Jimat yang dimaksud adalah Jay Idzes. (Foto: PSSI)
Advertisement . Scroll to see content

RIFFA, iNews.id - Timnas Indonesia punya jimat keberuntungan yang bakal jadi momok buat Bahrain. Jimat yang dimaksud adalah Jay Idzes.

Bek Venezia itu selalu tampil solid bersama Skuad Garuda sejauh ini. Setiap Idzes main, Timnas Indonesia tak pernah kalah.

Unggahan Jay Idzes di Instagram dikomentari bintang Liverpool, Cody Gakpo. Netizen langsung heboh. (Foto: Instagram/jayidzes)

Dia sudah melewati lima pertandingan bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Idzes membawa Garuda meraih tiga kemenangan dan dua hasil imbang.

Rinciannya Timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam, 3-0 atas Vietnam, 2-0 atas Filipina, dan imbang 1-1 kontra Arab Saudi dan 0-0 kontra Australia.

Bahkan hebatnya Idzes dipercaya main sebagai kapten di dua laga terakhir.

Kini dia diharapkan bisa membantu Garuda menghancurkan Bahrain. Poin penuh diperlukan pasukan Shin Tae-yong itu guna menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes. (Foto: PSSI)

Timnas Indonesia kini duduk di peringkat keempat klasemen sementara Grup C berbekal 2 poin. Garuda di bawah Jepang (6 poin), Arab Saudi (4 poin) dan Bahrain (3 poin).

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut