Timnas Indonesia U-17 Runner Up Piala Kemerdekaan 2025 usai Ditaklukkan Mali
DELI SERDANG – Harapan Timnas Indonesia U-17 untuk meraih gelar juara di Piala Kemerdekaan 2025 pupus setelah kalah tipis 1-2 dari Mali, Senin malam (18/8/2025) di Stadion Utama Sumatera Utara. Dalam laga yang berlangsung intens itu, skuad Garuda Asia harus puas sebagai runner-up, sementara Mali keluar sebagai juara turnamen.
Mali tampil agresif sejak awal, menekan pertahanan Indonesia dengan serangan cepat dan penguasaan bola tinggi. Meski begitu, lini belakang Indonesia yang dikomandoi I Putu Panji mampu bertahan cukup solid di awal laga.
Penjaga gawang Indonesia, Dafa Al Gasemi, juga tampil heroik dengan serangkaian penyelamatan krusial yang menahan gempuran bertubi-tubi dari runner-up Piala Afrika U-17 2025 itu.
Namun ketahanan tersebut akhirnya jebol juga. Pada menit ke-22, serangan dari sisi kiri yang dibangun Issa Kone berujung assist ke Zoumana Ballo. Bola hasil sepakan Ballo sempat mengenai mistar sebelum memantul masuk ke dalam gawang. Mali unggul 1-0.
Tak berhenti di situ, sepuluh menit berselang (33’), Seydou Dembele menggandakan keunggulan lewat tembakan jarak jauh spektakuler yang tak mampu dibendung Dafa. Mali memperbesar skor menjadi 2-0.
Indonesia akhirnya memperkecil ketertinggalan lewat Fadly Alberto Hengga pada menit ke-36. Ia sukses memanfaatkan lemparan ke dalam jarak jauh dari Fabio Azkairawan, yang langsung dikonversi menjadi gol. Skor berubah menjadi 2-1.
Memasuki babak kedua, Mali kembali menggencarkan serangan. N'Djicoura Raymond Bomba bahkan sempat menjebol gawang Indonesia, namun dianulir karena offside. Tempo permainan sempat menurun, tetapi dominasi Mali tetap terjaga.
Kiper Dafa sempat membuat kesalahan pada menit ke-67 yang nyaris berujung gol ketiga bagi Mali, namun beruntung tembakan Bomba masih melebar.
Indonesia berusaha membalas melalui skema serangan balik, tetapi sulit menembus pertahanan Mali yang disiplin dan cepat menutup ruang. Hingga wasit meniup peluit akhir, skor 2-1 bertahan untuk kemenangan Mali.
Dengan hasil ini, Mali memastikan diri sebagai juara Piala Kemerdekaan 2025. Indonesia finis sebagai runner-up, diikuti oleh Tajikistan di peringkat ketiga dan Uzbekistan sebagai juru kunci klasemen.
Editor: Reynaldi Hermawan